partner

partner

Atlet-Atlet Jetski dan Ski Air TNI AL Tampil Menawan Di Ajang Kasal Cup 2021


Jakarta, 30 November 2021, radarindonesia.com


Atlet-atlet Jetski dan Ski Air TNI Angkatan Laut (TNI AL)tampil menawan pada ajang Olah Raga Perairan Kasal Cup 2021 yang mengusung tema “Melalui Kasal Cup Tahun 2021 dan Dijiwai Semangat Kemerdekaan Indonesia ke-76 dalam Situasi New Normal Covid-19, Kita Wujudkan Jiwa Kebaharian dan Sportifitas Menuju Maritim Jaya Indonesia Maju.”


Pada Kasal Cup Olah Raga Perairan 2021, Cabang Olah Raga (Cabor) Ski Air diikuti 271 atlet dan Jetski sebanyak 80 atlet dari 5 Kontingen. Dari hasil yang diperoleh dalam pertandingan Ski Air dan Jetski tersebut, atlet-atlet TNI Angkatan Laut (TNI AL) berhasil menorehkan tinta emas dengan menyabet juara di berbagai nomor yang dipertandingkan.


Cabor Ski Air berhasil keluar sebagai Juara kelas TNI-Polri Putra Slalom : Juara 1 Kapten Laut (P) Heru Algars (Kolinlamil); Juara 2 Serda Kom Agus Sigit (Koarmada II); Juara 3 Pelda Nav Aris Palulun (Koarmada III). TNI-Polri Putri Slalom : Juara 1 Sertu Pom/W Indah Ayu Safitri (Lantamal III); Juara 2 Serda Ttg/W Mega Pratiwi Dewi (Kolinlamil); Juara 3 Serda Jas/W Vinki Saepudiwati Seagar (Koarmada I).


Selain itu, TNI-Polri Putra Trick : Juara 1 Serda Kom Agus Sigit (Koarmada II); Juara 2 Serda Sba Irsal Siradjudin (Koarmada II); Juara 3 Kapten Laut (T) Mahesa Sukma (Koarmada II). TNI-Polri Putri Trick : Juara 1 Serda Serda Ttg Mega Pratiwi Dewi S. (Kolinlamil); Juara 2 Serda Keu/W Meiliana Sari (Lantamal III); Juara 3 Serda Eko /W Alfrizqo Mirra Mega Ardhietya (Kolinlamil).


Pada kelas TNI/Polri Wakeboard Putra : Juara 1 Sertu Ttg Heru Rusdiawan (Koarmada I); Juara 2 Kapten Laut (P) Heru Algars (Kolinlamil); Juara 3 Serda Kom Agus Sigit (Koarmada II). Sedangkan pada kelas TNI/Polri Wakeboard Putri : Juara 1 Sertu Pom/W Indah Ayu (Lantamal III); Juara 2 Serda Ttg/W Mega Pratiwi Dewi S. (Kolinlamil); Juara 3 Serda Eko/W Alfriizqo Mirra Mega Ardhietya (Kolinlamil). Untuk kelas TNI/Polri Jump Putra : Juara 1 Kapten Laut (P) Heru Algars (Kolinlamil); Juara 2 Serda Kom Agus Sigit Koarmada II; Juara 3 Sertu Ttg Heru Rusdiawan (Koarmada I).


Sementara itu, Juara Jetski kelas Endurance R/A TNI - Polri : Juara 1 Kld Eta Andi Mardiansyah (Pushidrosal); Juara 2 Kolonel Dwi Tjahyono (Mabes TNI); Juara 3 Abdul Latif (Koarmada II). Untuk hasil perlombaan Jetski Eksebisi Kowal Dan Jalasenastri : Juara 1 Letda Dwi Nita (Kolinlamil); Juara 2 Serda Nabila (Pushidrosal); Juara 3 Serda Jocelyn Gultom (Koarmada I).


TNI Angkatan Laut (TNI AL) turut serta berperan dalam memasyarakatkan olah raga perairan melalui event Kasal Cup Olahraga Perairan tahun 2021 yang resmi ditutup oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., pada Minggu, (28/11). di Pantai Festival Ancol dengan melibatkan 2.233 peserta dari enam cabor.

*Kasad : Perwira Harus Berkarakter dan Berani Mengambil Keputusan*





JAKARTA, 30 November 2021, tniad.mil.id, radarindonesia.com 


- Perwira  khususnya mantan Siswa lulusan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad) sebagai  pemimpin harus berkarakter, berani mengambil keputusan dan bisa mengiplementasikan ilmu yang diperoleh di satuan.  Hal tersebut disampaikan Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman dihadapan 459 mantan siswa pada acara penutupan Dikreg-LXI  Seskoad di Mako seskoad Bandung, Jawa Barat Selasa, 30/11/2021.



Lebih lanjut Kasad mengatakan, tolok ukur pemimpin yang berkarakter antara lain petarung, pemberani,  cerdas, punya imajinasi, inovasi, misi, cita-cita dan harapan untuk memajukan satuan.




"Yang utama sebagai pemimpin harus berani mengambil keputusan dan peduli dengan kondisi anak buah, bantu kesulitannya dan jangan ambil hak mereka," ujar Kasad.


Kasad berharap ke depan perwira yang lulus seleksi pendidikan tingkat Seskoad perwira yang berkarakter dan mempunyai integritas, "Bukan sekolah hanya mengejar predikat, tapi bagaimana implementasinya di lapangan sebagai seorang pemimpin," pungkas Kasad.




Pada kesempatan  tersebut, Kasad memberikan  piagam  penghargaan kepada 3 orang siswa predikat terbaik "Virajati" yaitu Mayor Inf Adhy Irawan, Mayor Czi Budhi Dwi Santoso  dan Mayor Kav Muhammad Iqbal Toaha, selain itu penghargaan juga diberikan kepada Siswa penyusun naskah latihan terbaik dan penulis Esai terbaik.


Turut hadir pada kegiatan tersebut Ketua Umum Persit KCK Ny. Rahma Dudung Abdurachman,  Dankodiklatad Letjen TNI A.M Putranto, Dansesko TNI Marsekal Madya TNI Diyah Yudanardi, Danpussenif Letjen TNI  Arip Rahman, Danseskoad Mayjen TNI Anton Nugroho, Danpussenarmed, Danpussenarhanud, Pangdam III/Slw, Aspers Kasad dan pejabat teras TNI AD lainnya. (Dispenad)

Kowal Dispenal Raih Perak Event Kasal Cup 2021


Jakarta, 30 November 2021, radarindonesia.com 


- Serda Jas/W Angela Patrisia Vanya, personel Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) yang sehari-hari berdinas  di Dinas Penerangan Angkatan Laut (Dispenal) Mabesal berhasil meraih medali Perak pada Kompetisi Olahraga Perairan Kasal Cup 2021 yang berlangsung mulai 25-28 November 2021 bertempat di Pantai Festival, Ancol, Jakarta Utara. Medali Perak diperoleh dari cabang olahraga Renang TNI-Polri Putri 2.000 meter.


Presenter Jalesveva Jayamahe (JJM) TV ini harus puas berada di posisi kedua dan mengakui keunggulan rekan sesama Kowal Serda TTU/W Ni Luh Made Citra Dewi yang berdinas di Dinas Potensi Maritim Angkatan Laut (Dispotmaral) sebagai juara I. Sementara posisi ketiga diraih Serda Nav/W Aulia Nur Sabila Kowal Koarmada II Surabaya. Ketiga Kowal ini menyapu bersih medali cabor renang TNI Polri 2.000 meter dan berhak atas trophy, medali dan uang pembinaan yang diserahkan Ketua Umum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono, Minggu (28/11).


“Senang sekali mendapatkan medali perak karena bisa membanggakan kedua orang tua dan tentunya kesatuan khususnya Dispenal, pelatih maupun semua yang telah mendukung kami dan mendoakan kami,” ungkap lajang berdarah Manado ini.


Kowal lulusan Dikmaba XXXVIII/1 ini melaksanakan persiapan berupa latihan selama 2 minggu jelang kompetisi baik latihan air maupun latihan darat secara balance atau seimbang porsinya agar dapat menambah ketahanan tubuh pada saat melakukan suatu perlombaan dengan jarak  jauh.  


Menurut Kowal yang sarat akan prestasi ini pertandingan atau perlombaan adalah salah satu ajang untuk mengukur diri atas kerja keras latihan yang telah dilaksanakan. “Kita harus kerja keras apalagi semua atlet mempunyai potensi yang baik untuk menjadi yang terbaik dalam memajukan TNI Angkatan Laut dalam berjaya di olahraga perairan”, tambahnya.


Serda Vanya sebelumnya juga berhasil meraih medali Perunggu pada Pekan Olah Raga Nasional (PON) ke XX di Papua cabang olah raga Triathlon nomor Aquathlon (ekshibisi) tahun 2021. Beberapa prestasi lainnya pernah diraih diantaranya medali emas Panglima TNI finswimming 6.000 M, medali emas Navy Open Water Sport Tournament Finswimming 3.000 M dan medali emas Oba M Course serta medali perunggu PON 2016 pada 50 M bifins.




Putri pasangan Hilarius Subagio seorang pelatih karate dan Ibu Sisilia Silce ini mengajak para generasi muda untuk terus  berprestasi, terus bermimpi, berusaha jangan pernah puas dengan hasil yang di raih dan selalu memberikan yang terbaik.


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

SCTV Tayangkan Film “Tentang Ibu” Bertepatan Di Momen Hari Ibu


Jakarta, 30 November 2021, radarindonesia.com


** Sebuah Pesan Tersirat Mendiang B.J. Habibie Untuk Mencintai Ibu, Ibu Bumi, dan Ibu Pertiwi


SCTV senantiasa menayangkan deretan film Indonesia yang dapat dinikmati kembali oleh masyarakat lebih luas. Kali ini secara istimewa, SCTV akan menghadirkan film “Tentang Ibu” karya musisi sekaligus aktivis, Melanie Subono. Bersama Agung Rahadian sebagai Executive Producer, Melanie Subono juga menggandeng Reza Nangin sebagai Sutradara serta Dennis Nussy sebagai Music Director hingga menjadikan film “Tentang Ibu” sarat akan pesan bermakna yang memadukan musik daerah yang menguatkan cerita. Pemirsa SCTV dapat menyaksikan film “Tentang Ibu” bertepatan dengan momen perayaan Hari Ibu yakni pada hari Rabu, 22 Desember 2021 mulai pukul 12.00 WIB, sementara di aplikasi Vidio sudah tayang lebih dulu sejak tanggal 1 Desember 2021. Digawangi oleh Jajang C. Noer dan Khiva Iskak, film “Tentang Ibu” akan mengajak pemirsa mencintai kekayaan tanah air dari 5 pulau di Indonesia, 5 kearifan lokal, 5 tradisi, namun 1 kesamaan yakni kekuatan tokoh wanita di setiap daerah.


Rasa bangga juga disampaikan oleh Banardi Rachmad selaku Deputy Director Programming SCTV. Kali ini, SCTV bangga dapat terlibat dalam penayangan film “Tentang Ibu”. “Sudah menjadi komitmen bagi SCTV untuk terus mendukung film Indonesia dengan mendedikasikan porsi jam tayangnya untuk film-film Indonesia salah satunya film “Tentang Ibu” yang dihadirkan lebih spesial di momen perayaan Hari Ibu. Tentunya dengan komitmen ini SCTV berharap film karya anak bangsa dapat menjadi tuan rumah di negerinya sendiri” tutur Banardi Rachmad.


Film “Tentang Ibu” diangkat dari sebuah pesan mendiang B.J. Habibie untuk mencintai Ibu, Ibu Bumi, dan Ibu Pertiwi. Kisah bermula ketika Faiz (Khiva Iskak) yang berupaya untuk mencari keberadaan sang ayah demi membahagiakan sang Ibu (Jajang C. Noer). Faiz hanya bermodalkan foto pernikahan dan kain peninggalan sang ayah hingga membawanya mengelilingi Indonesia yakni ke 5 pulau, menjumpai 5 kearifan lokal, 5 lagu daerah, dan 5 tradisi. Setelah melalui perjalanan panjang, Faiz menyadari bahwa hanya kekuatan Ibu yang membawanya bertahan hingga saat ini. Doa Ibu lah yang selalu mengiringi kemanapun Faiz pergi. Kota Ambon menjadi tujuan akhir bagi Faiz untuk kembali pulang ke pelukan sang Ibu.


Film “Tentang Ibu” juga telah meraih berbagai penghargaan festival film indie di dunia diantaranya BALI 4th Dimension Independent Film (Best Narrative Feature) dan Independent Awards (Best Trailler & Best Film), NETHERLAND Pure Magic International Film Festival (feature film), RUSSIA HALO International Film Festival (Best Feature Film), INDIA Rameshwaram International Film Festival (Best International Feature Film) dan SINGAPORE World Film Carnival (Narrative Features above 40 min & Debut Film Maker).


Saksikan film istimewa “Tentang Ibu” pada hari Rabu, 22 Desember pukul 12.00 WIB hanya di SCTV Satu Untuk Semua!

*Kasad Kunjungi SMP Kartika XIX, Tempat Sekolahnya Dulu*



Bandung. tniad.mil.id, 30 November 2021, radarindonesia.com 




- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman S.E., M.M. didampingi Ketua Umum Persit KCK Ny. Rahma Dudung Abdurachman mengunjungi   SMP Kartika XIX-1  di Kota Bandung, Selasa (30/11/2021).


Kunjungan Kasad tersebut untuk silaturahmi dengan guru dan murid tempat dulu dirinya pernah bersekolah dan lulus pada tahun 1982.




Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh para Alumni Siswa Angkatan 1982,  Kasad pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada   guru-guru SMP XIX-1 dan rekan seangkatannya, berkat doa  mereka dirinya bisa menjadi Kepala Staf Angkatan Darat.


“Alhamdulilah, saya bisa menjadi Kepala Staf Angkatan Darat ini berkat doa dari Bapak Ibu  guru semua, terima kasih” ucap Kasad.




Pada kesempatan yang sama Kepala Sekolah SMP XIX-1 Bapak Sufuan Haris saat menerima kunjungan Kasad menyampaikan  rasa bangga dan terima kasihnya Kasad bisa  berkunjung ke sekolahnya.


"Kami bangga terhadap SMP XIX-1 karena  alumninya bisa menjadi Kasad. Sungguh merupakan suatu kehormatan Kasad berkunjung ke sekolah kami", tandas kepala sekolah.




Pada acara tersebut Kasad  memberikan bantuan sembako kepada guru dan mantan guru  SMP Kartika XIX-1 Bandung. (Dispenad)

“My Love My Enemy” Kisah Baru Persembahan Istimewa SCTV



Jakarta, 29 November 2021, radarindonesia.com 


*Benci Tapi Cinta Diantara Cinta Megan Domani dan Farhan Rasyid


SCTV senantiasa menghadirkan ragam pilihan tontonan berkualitas yang dapat dinikmati oleh pemirsa setianya. Menyambut bulan Desember dengan penuh suka cita, SCTV segera akan menghadirkan sinetron terbaru berjudul “My Love My Enemy” yang digawangi oleh bintang-bintang muda berbakat diantaranya Megan Domani dan Farhan Rasyid beserta sejumlah aktor dan aktris kenamaan lainnya yakni Nova Soraya, El Manik, Dina Lorenza, Edy Oglek, Luz Victoria, dan masih banyak lagi. Sinetron “My Love My Enemy” telah lebih dulu tayang di aplikasi Vidio dan berhasil mencuri banyak perhatian pemirsa. Dalam kurun waktu 12 hari penayangannya di Vidio, sinetron “My Love My Enemy” telah ditonton lebih dari 5 Juta Kali.


“My Love My Enemy” akan mengawali episode perdana di layar kaca SCTV pada hari Rabu, 1 Desember 2021 pukul 19.45 WIB dengan kisah problematika kehidupan remaja antara Rani (Megan Domani) dengan Ilham (Farhan Rasyid). Rani yang merupakan murid baru di Sekolah Cinta Bangsa bertemu dengan Ilham yang telah lebih dulu menjadi murid di sekolah yang sama. Keduanya kerap bertengkar meski penyebabnya hanya hal sepele.


Rani dan Ilham menyimpan kisah masa lalu yang tidak mereka sadari bahwa keduanya telah bersahabat sejak kecil. Saat itu mereka harus berpisah akibat terjadinya sebuah kerusuhan hingga mempertemukan Ilham dengan pasangan suami istri Idrus (Edi Oglek) dan Ida (Sisca Magdalena) sementara Rani diasuh oleh pasangan Rasid (Aldo Bamar) dan Ratna (Nova Soraya). Suatu ketika, Rani kehilangan boneka ondel-ondel perempuan yang menandakan persahabatannya dengan Ilham. Tanpa sepengetahuan Rani, boneka ondel-ondel tersebut jatuh ke tangan Novi (Angel Sianturi), teman sekolah Ilham dan Rani yang juga menaruh hati kepada Ilham. Seiring berjalannya waktu, kedekatan Rani dan Ilham semakin membuat kecurigaan di antara teman-teman mereka hingga membuat Novi cemburu. Novi pun terus berupaya meluluhkan hati Ilham dengan menunjukkan boneka ondel-ondel perempuan yang ia simpan.


Kini Rani justru dirundung gundah ketika melihat hubungan Ilham yang semakin dekat dengan Novi. Di tengah kegundahan hati Rani, Ipul (Andrew Barrett) hadir untuk menghibur Rani yang juga diam-diam menaruh hati kepada Rani. Kebaikan hati Rani yang selalu menanggapi sikap Ipul dengan bahagia justru memicu kesalahpahaman. Sementara di sisi lain, persaingan diantara Idrus dengan Rasid pun tidak kunjung usai. Keduanya saling bersaing menunjukkan kekayaan dan kesuksesan bisnis yang mereka jalani.


Saksikan sinetron “My Love My Enemy” mulai hari Rabu, 1 Desember 2021 pukul 19.45 WIB hanya di SCTV Satu Untuk Semua!

Bangun Kemistri, Iqhbal LIDA dan Nia LIDA Pacaran


Jakarta, 30 November 2021, radarindonesia.com


Dikenal punya watak yang berbeda dan cenderung bertolak belakang tidak lantas membuat Iqhbal LIDA dan Nia LIDA tidak bisa membangun kemistri dalam pembuatan video clip "Lebih Dari Hidupku" milik jawara LIDA 2021, Rachmadonal Muhammad Iqhbal (Iqhbal LIDA). 


Nia yang pecicilan dan ekspresif sedangkan Iqhbal lebih cenderung diam dan kalem, mampu membangun kemistri dan menghasilkan video clip apik nan romantis.




"Padahal Iqhbal awal-awal canggung. Apalagi kalo harus pegang tangan Nia", kata Iqhbal dan Nia disela-sela Semangat Senin Indosiar, Senin (29/11).


"Iya soalnya Iqhbal belum pernah ketemu Nia (intensitas) lama. Iqhbal juga belum pernah pegang tangan cewek. Apalagi Nia itu bikin deg degkan tau", lanjut Iqhbal menjelaskan.


"Deg degkan karena take (video clip) atau apa ?", tanya Nia. "Bukan kayaknya....", jawab Iqhbal penuh tanda tanya.




Supaya gak canggung, lanjut Nia, jadi Nia bilang, "ya udah hari ini kita pacaran. Akhirnya kemistrinya dapat", ujarnya.




"Tapi yang berhasil itu malah bukan adegan yang direncanakan", kata Iqhbal dan Nia.


Iqhbal mengungkapkan, pemilihan Nia LIDA sebagai model dalam video clip "Lebih Dari Hidupku" memang sudah dikonsepkan oleh managemennya, sedangkan dirinya tinggal melaksanakan saja.


"Iya, itu sudah dikonsepkan manajemen, tapi Iqhbal sebenarnya juga surprise dapat lagu ini", imbuhnya.




Sementara Nia sendiri merasa tidak menyangka sama sekali bakal mendapat tawaran menjadi model di video clip jawara LIDA 2021 ini. "Aneh saja sih. Biasanya kan yang dipake itu artis yang sudah terkenal. Jadi sama sekali gak pernah nyangka", kata Nia.


Bagaimana sikap Iqhbal melihat video clip nya sudah selesai ? "Aku terharu, senyum-senyum sendiri lihatnya, campur aduk. ya allah Iqhbal, kamu berbeda dengan Iqhbal yang dulu", tandasnya.




Iqhbal berharap lagu "Lebih Dari Hidupku" ini bisa diterima pecinta musik dangdut di tanah air. 

Jajaran Insan Korpri TNI AL Peringati HUT ke-50 Korpri Tahun 2021


Jakarta, 29 November 2021, radarindonesia.com


Segenap jajaran insan Korpri se-Tanah Air yang berada di lingkungan TNI Angkatan Laut, Senin (29/11) mengikuti Peringatan Hari Ulang Tahun ke-50 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) tahun 2021 secara virtual yang dilaksanakan secara terpusat dari Gedung Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup, Jakarta Pusat.


Peringatan 50 tahun Korpri tahun 2021 yang mengusung tema "ASN Bersatu Korpri Tangguh Indonesia Tumbuh" dihadiri sejumlah pejabat setingkat Menteri, Kepala Daerah, Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional serta perwakilan anggota Korpri Kementerian Lembaga dan Provinsi ini diikuti pula secara daring oleh Dewan Pengurus Korpri TNI AL yang diketuai oleh Pembina Tk I IV B Drs. Safwanudin, M.M. beserta sejumlah pengurus Korpri Unit TNI AL dari kantor Dewan Pengurus Korpri TNI AL di Mabesal Cilangkap, Jakarta Timur.




Presiden RI Ir. H. Joko Widodo selaku Penasehat Nasional Korpi dalam sambutannya secara virtual menyampaikan apresiasinya kepada Korpri yang telah memberikan dharma bakti dan pengabdiannya dalam menjalankan tugas dan loyalitas pada bangsa dan negara.

 



Pada peringatan HUT ke 50 Kopri tahun 2021 dilaksanakan pemberian anugerah kepada enam Dewan Pengurus Korpri yang mendapatkan anugerah Korpri Award 2021, dimana salah satunya diberikan kepada Dewan Pengurus Korpi TNI yang diwakili oleh Ketua Dewan Pengurus Korpri TNI Pembina Utama Muda IV/c drg. Widya Leksmanawati, Sp.Ort., M.M.


Sementara itu Ketua Dewan Pengurus Korpri unit TNI AL Pembina Tk I IV/b Drs. Safwanudin, M.M. disela-sela kegiatan tersebut menyampaikan, sesuai tema peringatan HUT Korpri tahun 2021 ini adalah ASN Bersatu, Korpri Tangguh dan Indonesia Tumbuh, maka seluruh anggota Korpri TNI  AL  diharapkan dapat meningkatkan kontribusi dan unjuk kinerja untuk memajukan dan mendukung Tugas Pokok TNI/TNI AL, terutama di tengah situasi pandemi seperti sekarang ini. 


“Tingkatkan kinerja, semangat profesionalitas, mantapkan fungsi organisasi Korpri sebagai perekat pemersatu bangsa, mantapkan netralitas seluruh anggota, tingkatkan dedikasi dan loyalitas dalam pengabdian kepada Bangsa dan Negara melalui penugasan di lingkungan TNI/TNI AL, serta tingkatkan kekompakan dan jiwa korsa,” tegas Pembina Tk I IV/b Drs. Safwanudin, M.M.


Kegiatan peringatan HUT Korpri tahun 2021 yang dilaksanakan oleh Dewan Pengurus Korpri TNI AL ditutup dengan pemotongan tumpeng dan penyerahan kepada salah satu pengurus yang akan memasuki masa pensiun. Selama pelaksanaan kegiatan tetap  menerapkan protokol kesehatan yang ketat sesuai anjuran pemerintah dalam mencegah penyebaran virus Covid-19.


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Atlet TNI AL Dominasi Medali Cabor Layar Event Kasal Cup 2021


Jakarta, 29 November 2021, radarindonesia.com 


Atlet-atlet TNI Angkatan Laut (TNI AL) mendominasi perolehan medali cabang olahraga Layar pada event kompetisi Olahraga Perairan Kasal Cup Tahun 2021 yang berlangsung sejak 25-28 November 2021 di Ancol, Jakarta Utara. Dari 33 medali, 20 diantaranya diraih para atlet TNI AL. 


Beberapa kategori yang dipertandingkan dalam Cabor Layar yang diikuti sebanyak 114 atlet/17 kontingen ini yakni kategori Layar Laser 4.7 Putra juara 1 diraih Aldo Rizki Zulkarnain dari Koarmada III, juara 2 diraih Muhammad Farham dari Koarmada II, dan juara 3 diraih Muhammad Rezi Fitransyah dari Tangerang. Kategori Layar Laser 4.7 Putri juara 1 diraih Sarmila dari Koarmada II, juara 2 diraih Elma Ledis Yawan dari Koarmada III, dan juara 3 diraih Eka Putri Ratriyan dari Akademi Angkatan Laut. Sedangkan kategori Layar Laser Standar Putra juara 1 diraih Bobi Muhammad Sanjaya dari Koarmada II, juara 2 dan 3 masing-masing  Sujatmiko dan Samsuardi dari Bandung.


Pada kategori Layar Laser Radial Putri juara 1 diraih Kirana Wardjojo dari Koarmada II, juara 2 diraih Nurul Rahma Idha dari Pushidrosal dan juara 3 diraih Fitri Alwiyah dari Bekasi. Pada Wind Surfing Techno Putra juara 1 diraih Adesta Raya Ramdhany dari BJWSSC, juara 2 diraih Muhammad Hariri dari Koarmada II, dan juara 3 diraih Ridwan Atmaja dari BJWSSC. Sementara pada kategori Wind Surfing Techno Putri juara 1 diraih Astari Rahayu Kenes dari Pushidrosal, juara 2 diraih Siti Shaqina Salsabilah dari BJWSSC, dan juara 3 diraih Zulfalingga dari Lantamal III.


Sedangkan kategori Wind Surfing RSX Putra juara 1 diraih Susilo dari Koarmada II, juara 2 diraih Wirna Fatwa dari Bandung, juara 3 diraih Adehan Robiyansyah dari BJWSSC. Pada Wind Surfing RSX Putri juara 1 diraih Hairiyah dari Koarmada II, juara 2 diraih Aisyah Agni Hamidah dari Koarmada II, dan juara 3 diraih Silvi dari BJWSSC. Pada Wind Surfing RS One Putra juara 1 diraih Deva Badhi Kurniawan dari Pushidrosal, juara 2 diraih Muhammad Viko Wijanarko dari Koarmada II, dan juara 3 diraih Kiahea Abdillah Zulfikar dari TASS.


Sementara itu Wind Surfing RS One Putri juara 1 diraih Neni Martini dari Koarmada II, juara 2 diraih Alifah Aurelia dari BJWSSC, dan juara 3 diraih Riska Zulia Ananda Koarmada II. Sedangkan pada Layar 420 Open juara 1 diraih Ismail Abd Rahmad dari Koarmada II, juara 2 diraih Dia Tri Utami dari Koarmada I, dan juara 3 diraih Aril Rifandi dari Kalimantan Timur.


Kegiatan yang diikuti para atlet dari seluruh Indonesia baik TNI/Polri maupun masyarakat umum ini melibatkan 2233 atlet dengan enam Cabor yaitu  renang, dayung, selam, ski air, jetski, layar, serta dua eksibisi yaitu stand up paddle race dan sea kayak. Kegiatan ini dibuka sekaligus ditutup Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. 


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Cabor Selam “Kasal Cup 2021 OR Perairan” TNI AL Rebut Medali Terbanyak




Jakarta, 29 November 2021, radarindonesia.com 


TNI AL berhasil merebut medali terbanyak yang dipertandingkan pada “Kasal Cup 2021 OR Perairan” Cabor Selam yang dilaksanakan sejak tanggal 26 hingga 28 November 2021 di Pondok Dayung Jakarta Utara.

 

Pada Kasal Cup OR Perairan 2021 Cabor Selam yang diikuti 283 atlet selam dari TNI/Polri 102 personel dan dari Club/perorangan 181 personel ini, dari 10 Nomor yang dipertandingkan Kontingen TNI AL berhasil merebut 13 medali dari total 33 medali.  


Berikut catatan  hasil pertandingan Cabor Selam; Pada Nomor FS 3000 M Putra TNI/Polri adalah Sheva Bima Firmansyah dari PUSHIDROSAL dengan catatan waktu 00:37:28.74 sebagai Juara 1, Andrew Paulinus R dari KOARMADA II dengan waktu 00:38:05.85 sebagai Juara 2, dan sebagai Juara 3 Juni Abel dari KOARMADA II dengan catatan waktu 00:39:51.28. Sedangkan pada Nomor FS 1500 M Putri TNI/Polri, sebagai Juara 1 adalah Ressa Kania Dewi dari PUSSENARMED TNI AD yang tiba di-finish dengan waktu 00:19:04.26, Salma Amalia Z dari KOARMADA II sebagai Juara 2 dengan waktu 00:22:19.66, dan Rosi P.P dari KODIKLATAL dengan waktu 00:24:28.44 sebagai Juara 3.




Sebelumnya pada hari Jumat (26/11), perolehan medali Cabor Selam pada Nomor FS 3000 M Umum Putra berhasil meraih Juara I adalah Alexander Damanik dari DKI Jakarta, di posisi kedua Hendra Lumintang peselam dari Papua Barat dan di tempat ketiga Alhbert dari Sumatera Barat. Sedangkan pada Nomor FS 3000 M Umum Putri berhasil menempati posisi I yaitu Raqiel AZ Zahra peselam Pengprov Jawa Barat, urutan kedua Nafa Amadea dari Jawa Timur, dan Aulia Zahra dari Jawa Tengah diurutan ketiga. 


Sementara itu hasil pertandingan hari  Sabtu (27/11) pada Nomor Open Water Finswimming 6000 M Umum Putri, posisi Juara disapu bersih peselam Pengprov Jawa Barat yakni Raqiel AZ Zahra berhasil menempati posisi Juara 1 dengan waktu 01:18:19.40, di tempat kedua Anathasya Putri dengan waktu 01:18:34.65 dan ditempat ketiga Tio Galuh Maharani dengan waktu 01:18:54.98. Kemudian pada FS 6000 M Umum Putra, Alexander Damanik dari DKI Jakarta meraih posisi Juara I dengan catatan waktu 01:15:45.23, di posisi berikutnya Yeremia Pangalila dari Sulawesi Utara sebagai Juara 2 dengan waktu 01:15:57.69, dan sebagai Juara 3 adalah Alhberd dari Sumatera Barat dengan waktu 01:16:09.32. 


Selanjutnya Juara 1 pada OBA M Course Putra berhasil direbut oleh Fuad Ikhsan Fauzi dari DENJAKA, diikuti M Samsul Arifin dari Jawa Timur sebagai Juara 2, dan Gati Wiyono dari SATKOPASKA KOARMADA I sebagai Juara 3. Sedangkan pada kategori OBA M Course Putri, Dahniar Dinda dari YONTAIFIB 2 MAR tampil sebagai Juara 1, diikuti Pina Malini dari Pemprov Riau sebagai Juara 2, dan Serda Suci Indah Sari Istuni Utami dari KOARMADA I di posisi Juara 3.

 



Selain itu pada Nomor OBA 5 Point Course Putra Umum,  Juara 1 berhasil diraih Veri Dwi Irjayanto dari KOARMADA III Sorong,  Juara 2 Fuad dari Jawa Barat dan Juara 3 Julyad Edward Aji dari SATKOPASKA KOARMADA I. Pada Nomor OBA 5 Point Course Putri Umum, Dwi Marista Kartika Sari dari YONTAIFIB 2 MAR meraih Juara 1, Suci Indah Sari Istuni Utami dari KOARMADA I di posisi Juara 2 dan Tri Yuniati dari Jawa Barat sebagai Juara 3.


Kasal Cup 2021 OR Perairan secara resmi ditutup oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., di Pantai Festival Ancol pada Minggu (28/11).


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

SIDANG PANTUKHIR CASIS DIKREG SESKOAL ANGKATAN KE-60 TA. 2022


Mabesal, 29 November 2021, radarindonesia.com 





- Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Tunggul Suropati, S.E., M.Tr(Han) dalam kesempatannnya  Mengikuti Rangkaian Kegiatan Sidang Pantukhir Casis Dikreg Seskoal Angkatan Ke-60  Tahun 2022 bertempat di Gedung Auditorium Denma Mabesal Pada hari Senin (29/11). 




Kegiatan Pantukhir ini dipimpin langsung oleh Asisten Personil (Aspers) Kasal Laksamana Muda TNI Irwan Achmahdi M.Tr(Han) Didamping Kepala Dinas Penididikan Angkatan Laut (Kadisdikal) Laksamana Pertama TNI Diki Atriana, M.Sc., CHRMP. Serta Para Pejabat Utama Mabesal lainnya dan melaksanakan Sidang Pantukhir kepada 217 Casis Dikreg Seskoal Angkatan Ke-60 Tahun 2022. Yang terdiri dari Korps Pelaut 59 Orang , Korps Teknik 20 Orang, Korps Elektronika 26 Orang , Korps Suplai 30 Orang , Korps Marinir 40 Orang , Korps Kesehatan 14 Orang , Korps Khusus 24 Orang dan Korps Polisi Militer 4 Orang. 


Aspers Kasal dalam Sambutannya berharap agar kegiatan Pantukhir ini sekiranya berjalan dengan baik dengan para tim penguji dan tester melaksanakan seleksi dengan selektif agar mendapatkan calon siswa terbaik yang akan dididik dalam Pendidikan Dikreg Seskoal.  


Kegiatan selanjutnya dengan menghadirkan para Casis untuk masuk ke Ruangan dan melaksanakan pendalaman kepada para Casis selama 30 Menit dengan mengecek secara langsung fisik dan memastikan bahwa test yang dilaksanakan benar dan sesuai dengan hasil yang diterima.




Kegiatan Test Yang dilewati diantaranya mencakup, Test Administrasi, Test Kesehatan Jasmanai termasuk Berenang, Test Bahasa Inggris, Test Mental Ideologi,  Test Psikologi, Test Kesehatan dan Sidang Pantukhir Kelusan. Kegiatan berlangsung dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan, Memakai Masker dan Mencuci tangan.


WARGA DAN MASYARAKAT LAKSANAKAN VAKSIN DI SATKES SESKOAL

 



Seskoal, 29 November 2021, radarindonesia.com 




- Satuan Kesehatan (Satkes) Seskoal membuka kesempatan kepada warga dan Masyarakat yang belum di Vaksin atau Yang belum melaksanakan Vaksinasi ke 2, dapat melaksanakan Vaksinasi di Satkes Seskoal di Kebayoran Lama, Cipulir Jakarta Selatan pada hari Senin (29/11).




Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Tunggul Suropati, S.E., M.Tr(Han) Menyampaikan Serbuan Vaksinasi Maritim TNI Angkatan Laut merupakan sebuah wujud bhakti dan Komitmen TNI Angkatan Laut untuk Bangsa dan Negara, dengan tidak membedakan golongan, ras dan Suku , TNI Angkatan Laut Siap Mendukung setiap Pelaksanaan Vaksinasi dimana Saja tempatnya. 

 



Kegiatan ini merupakan Aksi dari Kegiatan Vaksinasi Maritim TNI Angkatan Laut dengan Langsung Door To Door untuk mendukung kegiatan di Jakarta dan Sekitar , TNI Angkatan Laut tetap Berkomitmen untuk melayani Masyarakat dan memberikan sumbangsihnya untuk Bangsa dan Negara, Hal ini diwujudkan dengan Personil Seskoal yang selalu siap mendukung percepatan Penanganan Vaksinasi Covid-19 dan Percepatan Vaksinasi di Jakarta dan Sekitar. 




Sasaran serbuan vaksinasi maritim ini dilakukan sesuai dengan arahan dari Presiden RI Joko Widodo kepada Panglima TNI  Jendral TNI Andhika Perkasa Kemudian ditindaklanjuti oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.  dengan memerintahkan seluruh jajaran TNI AL dimana pun berada untuk mensukseskan program pemerintah yaitu Serbuan Vaksinasi Maritim Covid-19 kepada seluruh lapisan masyarakat di seluruh Indonesia.




Kepala Satuan Kesehatan (Kasatkes) Seskoal Letkol Laut (K) dr.Syarif Mustika Harinurdi, Sp.B., M.Tr.Opsla., disela-sela kegiatannya menjelaskan pelaksanaan Vaksinasi kali ini menjelaskan bahwa para peserta menerima vaksin Sinovac dimana akan diberikan dosis vaksin Covid-19 sebanyak 0,5 ml sebanyak dua kali dengan jarak atau interval minimal 28 hari.  





Dalam Vaksinasi ini Seskoal Menargetkan menvaksin Masyarakat sebanyak 500 orang untuk hari ini. 




Selama vaksinasi digelar, dibantu 10 Nakes Satuan Kesehatan (Satkes) Seskoal. 




Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan dengan tetap disiplin menjaga prokes (Protokol Kesehatan) dengan selalu mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak, sehingga tetap sehat dan tehindar dari Covid-19.

TNI AL Merajai Kasal Cup Olahraga Perairan 2021



Jakarta, 28 November 2021, radarindonesia.com


TNI AL merajai perolehan medali pada Event Kasal Cup Olahraga Perairan 2021 yang berlangsung sejak tanggal 24 November dan ditutup secara resmi hari ini, Minggu (28/11) oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. di Pantai Festival Ancol.  


Hampir semua medali Cabang Olahraga (Cabor) yang dipertandingkan di Kasal Cup Kompetisi Olahraga Air Tahun 2021 pada kategori TNI-Polri berhasil direbut oleh atlet-atlet dari TNI AL. Sementara untuk kategori Umum perolehan medali cukup merata.


Dari data yang diperoleh dari panitia penyelenggara, atlet-atlet TNI AL berhasil menyapu bersih medali pada kategori TNI-Polri Cabor Ski Air, Cabor Renang, Dayung Perahu Naga Putra 12 Crew 200 M dan Cabor Selam TNI-Polri Putra. Sementara itu pada Cabor Layar, 20 medali dari 33 medali yang diperebutkan berhasil diraih atlet-atlet TNI AL.  

 

Laksamana Yudo Margono dalam sambutannya menyampaikan bahwa seluruh kegiatan yang dilombakan berjalan dengan aman, tertib dan lancar serta dapat diselesaikan sesuai jadwal waktu yang direncanakan. Hal tersebut bisa tercapai karena seluruh peserta, baik atlet, official, maupun panitia telah bekerja dan berjuang dengan segenap kemampuan dan dengan penuh disiplin serta kesungguhan yang tinggi termasuk di dalam penerapan protokol kesehatan sehingga seluruh rangkaian lomba berjalan sukses.


Di samping itu juga kesuksesan acara ini terlihat dari antusiasme peserta dan warga masyarakat yang mengindikasikan Olahraga Perairan semakin diminati khususnya generasi muda bangsa. “Hal ini menjadi indikator penunjang bahwa secara bertahap namun pasti telah tertanam kembali di dalam jiwa generasi penerus bangsa budaya maritim dan cinta bahari,” ungkap Kasal.


Lebih lanjut Laksamana Yudo Margono menyampaikan keberhasilan yang telah dicapai tersebut, terwujud atas kesungguhan hati dan kerja keras serta semangat pantang menyerah yang ditampilkan oleh seluruh peserta. “Hal ini merupakan bukti nyata bahwa pembinaan Olahraga Perairan telah ditangani secara profesional, dan dalam arti yang lebih luas, telah memberikan kontribusi positif terhadap pembinaan Olahraga Perairan secara nasional,” ujarnya.


Selanjutnya Kasal mengucapkan selamat dan sukses kepada para pemenang, disertai harapan semoga kemenangan yang diraih, semakin meningkatkan prestasi dan kecintaan saudara terhadap olahraga perairan. Sementara kepada peserta yang pada kesempatan ini belum berhasil meraih kemenangan, Kasal berpesan agar tidak kecewa, putus asa dan berkecil hati serta berharap tetap bersemangat untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan dengan terus berlatih, agar pada pertandingan berikutnya, dapat memperoleh hasil yang lebih baik. 


Kasal Cup Olahraga Perairan 2021 diikuti 2233 atlet dari seluruh Indonesia baik TNI/Polri maupun masyarakat umum untuk memperebutkan lebih kurang 400 piala, dengan Cabor yang diperlombakan meliputi Selam (264 atlet/19 kontingen), Renang (327 atlet/30 kontingen), Ski Air (271 atlet), Jetski (80 atlet/5 kontingen), Layar (114 atlet/17 kontingen) dan Dayung (960 atlet/77 Tim).


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Antusiasme Besar Peserta Mengikuti Kasal Cup Olahraga Perairan


Jakarta, 28 November 2021 , radarindonesia.com 


Antusiasme cukup besar peserta Kasal Cup Olahraga Perairan yang digelar TNI Angkatan Laut (TNI AL),  tampak dari jumlah membludaknya peserta yang mengikuti pertandingan serta penonton memadati Pantai Festival Ancol, Jakarta Utara  saat dibuka oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., Sabtu (27/11).


Kasal dihadapan awak media menjelaskan bahwa TNI AL menggairahkan kembali olahraga perairan, dimana  ajah olahraga perairan melalui kegiatan Kasal Cup sempat vakum karena pandemi Covid-19. Tujuan Kasal Cup  ini merupakan ajang mencetak atlet-atlet baru dan profesional yang nantinya akan membanggakan bangsa dan Negara Republik Indonesia tercinta.


Lebih lanjut diutarakan Kasal, bahwa kegiatan  Kasal Cup olahraga perairan  ini nantinya akan di laksanakan di daerah-daerah lain yang memiliki potensi untuk melaksanakan pertandingan olahraga air, karena selama ini olahraga tersebut dilaksanakan di Ancol, Pondok Dayung dan Danau Sunter untuk olahraga ski air yang keseluruhannya berlokasi di Jakarta.


Ditambahkannya, selain bertujuan untuk memasyarakatkan olahraga perairan di masyarakat  kegiatan ini  juga untuk memberikan pembinaan kepada atlet-atlet olahraga perairan dan  membangun sumber daya manusia (SDM) maritim sebagai salah satu upaya pembinaan teritorial matra laut dalam rangka Pemberdayaan Wilayah Pertahanan Laut (Dawilhanla).  


Kasal Cup Olahraga Perairan tahun 2021 mempertandingkan enam cabang olahraga  yaitu renang perairan terbuka, dayung beregu, selam, ski air, jetski dan layar yang berlangsung di Pantai Festival Ancol, Jetski Indonesia Academy, Dermaga Porlasi Sea Front, Pondok Dayung dan Danau Sunter juga menampilkan demo 2 cabor eksibisi yaitu Stand Up Paddle Race diikuti 200 atlet dan 80 atlet Sea Kayak. 


Kegiatan yang berlangsung mulai 24 sampai 28 November 2021 ini melibatkan 2233 atlet dari seluruh Indonesia baik TNI/Polri maupun masyarakat umum terdiri dari Selam (264 atlet/19 kontingen), Renang (327 atlet/30 kontingen), Ski air (271 atlet), Jetski (80 atlet/5 kontingen), Layar (114 atlet/17 kontingen) dan Dayung (960 atlet/77 Tim).


Kelas-kelas yang dipertandingkan adalah Selam : OBA M course terbuka putra/putri, OBA 5 point course open putra/putri,  fins swimming 3000 meter open putra/putri, fins swimming 3000 meter TNI - Polri putra/putri dan fins swimming 6000 meter open putra/putri; Renang : renang perairan terbuka TNI-Polri putra/putri 2.000 m, pemula putra/putri sampai dengan 13 tahun dan umum putra/putri 3.000 meter; Dayung : dayung perahu naga terbuka putra 12 crew 500 meter, dayung perahu naga terbuka putra 12 crew 200 meter dan dayung perahu naga TNI - Polri putra 12 crew 200 meter; Layar : laser 4.7 putra/putri, laser radial putri, laser standar putra, wind surfing techno putra/putri, wind surfing RSX putra/putri, wind surfing RS one putra/putri dan layar 420 putra putri; Jetski : rising star R/A stock box, junior 10 - 13 tahun R/A stock box, beginner dan ameteur R/A stock box, endurance R/A open dan endurance R/A TNI – Polri; Ski air : open men/women slalom, open men/women trick, open men/women jump, open men/women wakeboard dan open men/women wakesurf.


Kegiatan dengan para peserta prajurit TNI, personel Polri dan masyarakat umum ini akan memperebutkan lebih kurang 400 piala.


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Dispenal Jalin Silaturahmi ke TV One


Jakarta, 27 November 2021, radarindonesia.com 


Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono menjalin tali silaturahmi dengan melaksanakan kunjungan ke salah satu stasiun televisi diternama di tanah air yakni TV One yang beralamat di Kawasan Industri Pulo Gadung JIEP, Jl. Rawa Terate II, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur. Kamis (25/11). 




Kedatangan Kadispenal beserta staf disambut hangat oleh Wakil Pemimpin Redaksi TV One Bapak Totok Suryanto serta pejabat redaksi TV One lainnya. 




Pertemuan tersebut berlangsung akrab dengan diskusi seputar TNI AL dan kemaritiman serta menjalin kerjasama dalam kegiatan-kegiatan yang dilakukan TNI AL. kegiatan diakhiri dengan meninjau studio utama TV One serta melihat secara langsung kecanggihan peralatan yang dimiliki oleh TV One.


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Kasal Buka Kompetisi Olahraga Perairan Kasal Cup 2021


Jakarta, 27 November 2021, radarindonesia.com 


Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., membuka secara resmi event kompetisi Olahraga Perairan Kasal Cup Tahun 2021 bertempat di Pantai Festival Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (27/11).




Tiba dilokasi, Kasal didampingi Ny. Vero Yudo Margono disambut dengan tari Rancak Laras persembahan oleh Sanggar Cipta Budaya dari Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta serta penyerahan syal.


Kegiatan yang mengusung tema “Melalui Kasal Cup Tahun 2021 dan Dijiwai Semangat Kemerdekaan Indonesia ke-76 Dalam Situasi New Normal Covid-19, Kita Wujudkan Jiwa Kebaharian dan Sportifitas Menuju Maritim Jaya Indonesia Maju”, ini akan mempertandingkan 6 cabang olahraga yaitu renang, dayung, selam, ski air, jetski dan layar, sedangkan 2 cabang olahraga lainnya yakni stand up padle race dan sea kayak dipertandingkan secara eksibisi yang diikuti 2.233 atlet dari seluruh Indonesia.


Kasal mengatakan pemerintah Indonesia saat ini telah mencanangkan visi poros maritim dunia, dimana salah satu pilarnya adalah membangun kembali budaya maritim Indonesia. Jiwa dan budaya maritim dapat ditumbuhkembangkan salah satunya melalui olahraga perairan. Hal itulah yang melandasi diselenggarakannya kompetisi olahraga perairan kasal cup ini secara berkelanjutan


Lebih lanjut dikatakan, Kasal Cup Kompetisi Olahraga Air Tahun 2021 juga merupakan wujud nyata langkah TNI AL dalam pemberdayaan wilayah pertahanan laut, yakni membina potensi maritim nasional dengan mewadahi dan membina olahraga perairan, disamping sebagai salah satu bentuk sentuhan maritim yang bertujuan untuk meningkatkan kecintaan akan kebaharian kepada segenap bangsa indonesia.




Laksamana Yudo menjelaskan turnamen yang diikuti para peserta dari berbagai kalangan, baik TNI, Polri, maupun masyarakat umum, yang akan mempertandingkan berbagai cabang olahraga, selain bertujuan untuk membina kemampuan, keterampilan, dan kesiapan atlet olahraga perairan dalam menghadapi kompetisi nasional maupun internasional, juga diharapkan dapat menjalin komunikasi sosial yang baik antara para atlet umum dengan atlet TNI/Polri. “Hal ini sangat diperlukan untuk mewujudkan kemanunggalan TNI AL dengan rakyat, khususnya masyarakat maritim dalam ruang, alat dan kondisi (rak) juang yang tangguh,” ungkapnya.


Pembukaan Kompetisi Olahraga Perairan Kasal Cup 2021 ditandai dengan penyerahan tropi dan bendera start kepada Kasal usai menyaksikan demonstrasi persembahan demo Kowal tarian Jalesveva Jayamahe, selanjutnya menuju tenda apung untuk menyaksikan demo sea kayak dan stand up paddle, kemudian melepas bendera start untuk kejuaraan renang dan dayung dilanjutkan peninjuan ke venue-venue cabang olahraga lainnya


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

SCTV AWARDS 2021 SUKSES DIGELAR UNTUK KE-21 KALINYA

  


Sinetron “Dari Jendela SMP” Raih Penghargaan Sinetron Paling Ngetop

 


Jakarta, 27 November 2021, radarindonesia.com 

 

Kemeriahan ajang penghargaan bergengsi “SCTV Awards 2021” telah berlangsung tadi malam (26/11) yang disiarkan secara LIVE sejak pukul 19.40 WIB dengan dipandu oleh Raffi Ahmad, Celine Evangelista, dan Ruben Onsu. Penampilan istimewa dari Sang Living Legend, Iwan Fals bersama boyband Super Junior – D&E asal Korea Selatan kian menyemarakkan SCTV Awards 2021 beserta sejumlah musisi, aktor, dan aktris kenamaan tanah air lainnya diantaranya Christie feat David 'Noah', Un1ty, Prilly Latuconsina, Ricky Harun, Jessica Mila, Michelle Joan, Fero Walandouw, Thalia Putri Onsu, Asry Hermansyah hingga magician Limbad.

Sebanyak sebelas penghargaan “Paling Ngetop” dari sebelas kategori serta dua penghargaan spesial telah dianugerahkan. Berikut adalah daftar peraih penghargaan SCTV Awards 2021:

1.       Kategori Sinetron Paling Ngetop                               : Dari Jendela SMP, Produksi Sinemart

2.       Kategori Aktris Utama Paling Ngetop                 : Haico Van Der Veken

3.       Kategori Aktor Utama Paling Ngetop                 : Rangga Azof

4.       Kategori Aktris Pendamping Paling Ngetop  : Aqeela Calista

5.       Kategori Aktor Pendamping Paling Ngetop  : Achmad Megantara

6.       Kategori Presenter Paling Ngetop                 : Raffi Ahmad

7.       Kategori Aktor Aktris Anak Paling Ngetop                           : Ciara Brosnan

8.       Kategori Film Layar Lebar Paling Ngetop                           : Orang Kaya Baru, Produksi Screenplay Production

9.       Kategori FTV Paling Ngetop                            : 31 Hari Dari Un1ty Jadi U Need Me

  Produksi Kharisma Starvision Plus

10.   Kategori Iklan Paling Ngetop                            : Shopee - Versi Shopee Cod Versi Tukul

11.   Kategori Soundtrack Sinetron Paling Ngetop             : Kisah Kasih Di Sekolah (Pasto) - Dari Jendela Smp

12.   Artis Paling Sosmed                                                      : Sandrinna Michelle

13.   Special Awards Xtraordinary Intenational Artist             : Super Junior – D&E

 

 

Follow our social media:

Website: www.sctv.co.id

Facebook: /SCTV

Twitter: @SCTV

Instagram : @SCTV

Vidio: @SCTV

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Themes