Piala Dunia Di Langit Indonesia “Berburu La’eeb” Hadir di Kota Surabaya Pekan Ini
Jakarta, 20 Oktober 2022, radarindonesia.com
Kisah cinta antara Aurora Ribero, Kevin Julio, Fero Walandouw masih terus menemani waktu sore pemirsa SCTV. Dalam episode terbarunya diceritakan Sam dan Will terus berupaya untuk mendapatkan hati Kim. Tidak tanggung-tanggung, Sam pun memutuskan untuk berhenti dari pekerjaannya dan mengakui perasaannya pada sang tunangan Alin bahwa dirinya ternyata mencintai Kim. Malam itu Kim mengajak Will untuk makan malam di salah satu tempat di pinggir jalan, tak disangka mereka bertemu dengan Sam, Ibunya, dan juga Alin. Ibunda Sam menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Will karena telah menjaga Kim selama di luar negeri, karena baginya Kim sudah dianggap seperti anak sendiri. Alin yang juga menyaksikan kedekatan mereka serta melihat perlakuan Sam yang menolong Kim, merasa sedih. Bagaimana kelanjutan kisah mereka, akankah Sam mengakui perasaannya kepada Kim atau tetap mempertahankan hubungannya dengan Alin? Saksikan kelanjutan kisah ‘Siapa Takut Orang Ketiga’ setiap hari pukul 15.30 hanya di SCTV!
Pemirsa juga masih dapat menyaksikan drama kehidupan rumah tangga Ken (Giorgino Abraham) dan Maudy (Yasmin Napper) yang hadir dalam sinetron “Love Story The Series” tayang setiap hari pukul 14.00 WIB. Rumah tangga Fathir (Marcel Chandrawinata) dan Sukma (Shandy Aulia) yang sedang dihadapi oleh orang ketiga lewat sinetron “Cinta 2 Pilihan” akan hadir setiap hari pukul 17.00 WIB. Memasuki waktu malam, pemirsa akan disuguhkan oleh sinetron “Cinta Setelah Cinta” yang mendulang kesuksesan lewat kisah Niko (Eza Gionino) dan Starla (Ririn Dwi Ariyanti) yang tayang setiap hari pukul 19.05 WIB. Problematika rumah tangga yang dialami Novia (Alisia Rininta) dan Hakim (Jonathan Frizzy) dalam sinetron “Takdir Cinta Yang Kupilih” tayang setiap hari pukul 21.15 WIB.
Program musik unggulan SCTV, INBOX akan kembali hadir menyapa warga Jatinegara dan sekitarnya. Ditayangkan LIVE dari Ramayana Ciplaz Jatinegara, akan menghadirkan sederet penampilan spesial musisi tanah air. INBOX akan hadir meramaikan akhir pekan pemirsa selama dua hari yakni pada hari Sabtu dan Minggu, 22-23 Oktober 2022 pukul 14.00 WIB.
Di hari Sabtu, 22 Oktober 2022, pemirsa akan dihibur penampilan musik dari Vagetoz, Raffa Affar, Mawar De Jongh, dan Azmy sementara Ruben Onsu, Gilang Dirga, dan Aqeela Calista akan tampil sebagai host. Bintang SCTV seperti Reybong, Kiesa Alvaro, Jefan Nathanio, dan Rasya Hidayah juga akan turut menyapa pemirsa SCTV.
Di hari Minggu giliran Raffi Ahmad, Ruben Onsu, dan Yasmin Napper yang akan tampil sebagai host bersama dengan Utopia, V1rst, Lala Widy, dan 3 Composer, Hyperhaken dan Inandya Citra. Saksikan keseruan INBOX, LIVE dari Ramayana Ciplaz Jatinegara Sabtu, 22 Oktober 2022 dan Minggu, 23 Oktober 2022 pukul 14.00 WIB.
Setelah sebelumnya hadir di kota Denpasar, Palembang, Semarang dan Bandung, akhir pekan ini giliran Surabaya yang akan menjadi kota tujuan Piala Dunia di Langit Indonesia “Berburu La’eeb” mulai Jumat-Minggu, 21-23 Oktober 2022. Kegiatan yang dilakukan jelang FIFA World Cup Qatar 2022™ ini akan hadir di 11 kota di Indonesia. Masyarakat diajak untuk mencari sosok La’eeb yang merupakan maskot dari FIFA World Cup Qatar 2022™ yang akan berada di sekitar pusat kota dan pusat keramaian.
Masyarakat berkesempatan mengabadikan momen bersama La’eeb kemudian dapat mengunggahnya di media sosial dengan mencantumkan hashtag #SCMWORLDCUOP2022, #SCTVWORLDCUP2022 serta #INDOSIARWORLDCUP2022. Partisipan yang beruntung akan memenangkan sejumlah Limited Edition Merchandise Piala Dunia persembahan SCM Grup. Kehadiran La’eeb juga akan menyemarakkan Car Free Day yang berlangsung di masing-masing kota. Kegiatan “Berburu La’eeb” ini akan akan terus berlanjut di kota Solo dan Banjarmasin (27 – 30 Oktober 2022), Makassar dan Jakarta (4 – 6 November 2022), Medan dan Yogyakarta (11 – 13 November 2022), kemudian berakhir secara simultan di kota Jakarta, Bandung dan Surabaya pada 18 – 20 November 2022.
Tidak hanya menghadirkan “Berburu La’eeb” SCTV bersama media multi-platform SCM Grup juga menghadirkan aktivitas “Bucin Piala Dunia Hias Kampungmu”. Dengan menghias kampung Anda bertemakan FIFA World Cup Qatar 2022™, Anda bisa mendapat kesempatan untuk memenangkan total hadiah senilai 1 Miliar Rupiah! Segera ikuti “Bucin Piala Dunia Hias Kampungmu” hingga 18 Desember 2022, dan simak mekanisme selengkapnya dengan mengikuti Instagram @SCTV.
Selain menghadirkan kegiatan Berburu La’eeb dan “Bucin Piala Dunia Hias Kampungmu”, SCM Grup sebagai official broadcaster FIFA World Cup Qatar 2022™ juga menghadirkan konser musik jelang kick off Piala Dunia yang berlangsung pada 20 November 2022 mendatang.
Konser Histeria Pesta Bola Dunia yang tayang pada Kamis, 20 Oktober 2022 kemarin menghadirkan sejumlah musisi dan sportcaster tanah air, diantaranya Slank, Gigi, JKT48, Via Vallen, Budi Doremi, Rendra Soedjono, Ibnu Jamil, Temmy Rahadian, serta artis sinetron SCTV yakni Giorgino Abraham, Ben Kasyafani. Sementara Raffi Ahmad, Marshel Widianto dan Natasha Germania hadir sebagai host.
Ajang penghargaan bergengsi “SCTV Awards 2022” akan kembali digelar. Sebanyak 10 kategori penghargaan akan dianugerahkan kepada tokoh dan pesohor tanah air terfavorit pilihan pemirsa SCTV. Polling tahap 2 telah dibuka sejak tanggal 14 Oktober 2022 lalu dan masih akan terus berlangsung hingga 13 November 2022 mendatang.
Pemirsa SCTV dapat mengirimkan dukungan sebanyak-banyaknya untuk aktor/aktris/musisi/tokoh paling ngetop pilihan peamirsa dari 10 kategori yang akan dianugerahkan yakni “Aktor Utama Paling Ngetop”, “Aktor Pendamping Paling Ngetop”, “Aktris Utama Paling Ngetop”, “Aktris Pendamping Paling Ngetop”,” Aktor Aktris Anak Paling Ngetop”, “Presenter Paling Ngetop”, “Soundtrack Sinetron Paling Ngetop”, “Sinetron Paling Ngetop”, “FTV paling Ngetop” dan “Iklan Paling Ngetop” Dukungan pemirsa dapat dikirimkan melalui SMS dengan format SA (spasi) Kode Nominasi kirim ke 97288 tarif Rp2.200/SMS serta melalui media sosial yakni Instagram, Facebook, dan Twitter resmi SCTV dengan memberikan “like” pada salah satu foto dari masing-masing kategori SCTV Awards 2022. Nantikan SCTV Awards 2022 Segera di SCTV!
Saksikan program-program istimewa hanya di SCTV Satu Untuk Semua!
0 komentar:
Posting Komentar