partner

partner

Dukung Percepatan Pembangunan Daerah, TNI AL Renovasi Fasilitas Masyarakat di Halmahera


Jalesveva Jayamahe

Jakata, 30 November 2022, radarindonesia.com 


- Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk pemerataan dan percepatan pembangunan daerah, TNI Angkatan Laut (TNI AL) menggelar “Operasi Bakti Surya Bhaskara Jaya” di Tidore Kepulauan dan Halmahera Utara Provinsi Maluku Utara yang bertepatan dengan acara Sail Tidore 2022.  Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan renovasi sejumlah rumah ibadah dan fasilitas kesehatan masyarakat yang penggunaannya diresmikan oleh Kepala Dinas Potensi Maritim Angkatan Laut (Kadispotmaral) Laksamana Pertama TNI Suradi AS, bertempat di halaman Gereja Genesaret Desa Maiha, Tobelo, Halmahera Utara, Selasa (29/11).




Operasi Bakti Surya Bhaskara Jaya tahun ini, telah merenovasi sejumlah fasilitas serta sarana ibadah masyarakat, seperti tempat ibadah yaitu renovasi Masjid At-Taubah di Desa Rawa Jaya Tobelo Halmahera Utara, Gereja Kalfari Misi GKPMI Desa Maiha Halmahera Utara, dan Gereja Genesaret Desa Maiha Halmahera Utara. Selain itu dilaksanakan pula renovasi fasilitas kesehatan masyarakat yaitu Posyandu Amanda, yang berlokasi di Desa Rawa Jaya Tobelo Halmahera Utara.



Kadispotmaral mengatakan penyelenggaraan Bakti TNI AL Surya Bhaskara Jaya ditujukan guna membantu pemerintah dalam  percepatan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta memantapkan kemanunggalan TNI AL bersama rakyat dalam rangka menyiapkan secara dini ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh untuk kepentingan pertahanan negara. 


“Seperti yang disampaikan oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, bahwa kehadiran TNI AL harus bermanfaat bagi masyarakat disekitarnya dengan melakukan aksi nyata ,” ujarnya. 




Operasi Bakti Surya Bhaskara Jaya ini mengusung tema “TNI Angkatan Laut Melaksanakan Bakti TNI AL di Wilayah Kota Tidore Kepulauan dan Kabupaten Halmahera Utara untuk Membantu Pemerintah Daerah dalam Upaya Meningkatkan Kesejahteraan dan Kesehatan Masyarakat Menuju Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”.

Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Sengitnya Perebutan Posisi Menjadi Grand Finalis D’Academy 5


Jakarta, 30 November 2022, radarindonesia.com 


Kompetisi D’Academy 5 segera akan melahirkan bintang dangdut masa kini yang akan meramaikan industri musik tanah air. Satu dari tiga academia terbaik yang masih bertahan melanjutkan kompetisi yakni Sridevi (Prabumulih), Afan (Jakarta), dan Eby (Bima) akan dinobatkan sebagai Juara D’Academy 5. Konser Top 3 Show D’Academy 5 telah berlangsung semalam (29/11) dibuka dengan penampilan Lady Rara, Weni Wen, Ridwan Naibaho, Melly Lee, Harry Putra, dan Indy Gunawan. Jika pada Konser Show, tiga academia ditantang untuk menyanyikan salah satu lagu jagoan mereka, di Konser Result mendatang ketiga academia akan ditantang untuk tampil berkolaborasi dengan Dewan Juri.


Studio 5 INDOSIAR kian riuh dengan pendukung Sridevi (Prabumulih), Afan (Jakarta), dan Eby (Bima). Dewan Juri yang bertugas di Konser Show yakni Soimah, Dewi Perssik, Reza Zakarya, Nita Thalia, dan fashion guru Maya Ratih semakin terpukau dengan penampilan tiga academia semalam. Lagu “Mbah Dukun” dinyanyikan Afan (Jakarta Barat) menjadi pembuka kompetisi di Konser Top 3 Show D’Academy 5 tadi malam. Afan (Jakarta Barat) semakin menunjukkan totalitas penampilannya bahkan tidak ragu untuk mendekati area tribun penonton. Kelima Dewan Juri terlihat sangat puas dengan penampilan Afan (Jakarta Barat) dan langsung memberikan standing ovation. Nita Thalia menilai penampilan Afan (Jakarta Barat) sangat spektakuler. “Di babak Top 3 ini semua Dewan Juri membebaskan kalian semua berekspresi supaya tidak terbebani lagi dengan kehadiran kami karena menurut saya, kalian semua sudah menjadi bintang. Sudah tidak ada lagi celah kekurangan dari penampilan Afan tadi”, ujar Soimah yang langsung meminta Afan (Jakarta Barat) mengulang penampilannya bahkan Soimah tidak segan memperagakan sebagai seorang dukun.


Sridevi (Prabumulih) memilih untuk menyanyikan lagu “Mata Hati”. Syahdunya suara Sridevi (Prabumulih) dengan cengkok dangdut yang khas kembali berhasil mencuri perhatian seluruh Dewan Juri untuk memberikan standing ovation. Di antara hingar bingar pendukung Sridevi (Prabumulih) di studio, namun sang ibu yang hadir langsung menyaksikan penampilang Sridevi (Prabumulih) justru menitikan air mata. “Alhamdulillah Sridevi sudah sampai Top 3 itu sudah luar biasa”, tutur Ibu Lesiana yang juga menceritakan bahwa Sridevi (Prabumulih) sempat bermimpi ingin seperti Lady Rara ketika Lady Rara usai menjalani kompetisi LIDA dan kembali pulang ke Prabumulih. “Alhamdulillah Sridevi ini merupakan awal perjuangan. Kompetisi yang sesungguhnya ada di luar sana. Aku doakan semoga Sridevi bisa jauh lebih sukses lagi”, harap Lady Rara. “Kamu sudah menjadi diva. Selamat datang di dunia musik Indonesia. Kamu harus bertanggung jawab dengan segala yang kamu miliki dan jalani”, pesan Soimah.


Suasana Studio 5 INDOSIAR seketika berubah saat Eby (Bima) tampil menyanyikan lagu “Cinta Ayah” dan menyisipkan puisi yang didedikasikan untuk perjuangan sang ayah. Lima standing ovation berhasil diraih Eby (Bima) dari seluruh Dewan Juri yang hanyut dengan penampilannya bahkan Dewi Perssik sempat menitikkan air mata. Usai tampil, Eby (Bima) tidak mampu membendung air mata dan langsung memeluk sang ayah yang berada di area tribun penonton. “Saya mungkin mewakili adik-adik saya dari LIDA dan D’Academy berterima kasih kepada INDOSIAR karena berkat INDOSIAR, kami dapat mewujudkan doa yang kami selipkan memohon untuk bisa membanggakan orang tua kami bahkan mengangkat derajat keluarga kami. Eby mudah-mudahan kamu bisa mempertahankan ini semua”, tutur Reza Zakarya.


Sridevi (Prabumulih), Afan (Jakarta), dan Eby (Bima) kemudian tampil trio menyanyikan lagu “Lebih Dari Selamanya” dan berhasil meraih standing ovation dari seluruh Dewan Juri. “Semoga kalian selalu kompak dan sayang satu sama lain”, harap Dewi Perssik. “Malam ini akan menjadi sejarah bagi kalian. Suara riuh pendukung ini akan kalian rindukan suatu saat nanti. Selamat datang di industri dangdut. Semoga kalian bisa mempertahankan semua yang kalian pelajari di sini”, pesan Reza Zakarya.


Di akhir Konser Top 3 Show D’Academy 5 perolehan polling sementara menempatkan Eby (Bima) unggul di posisi teratas disusul oleh Sridevi (Prabumulih) dan Afan (Jakarta Barat) di posisi terendah. Ketiganya akan kembali berjuang di babak Top 3 D’Academy 5 yang berlangsung malam nanti Rabu, 30 November 2022 di Konser Top 3 Result D’Academy 5 untuk berebut posisi menjadi Grand Finalis D’Academy 5. Afan (Jakarta Barat) akan berkolaborasi dengan Reza Zakarya sementara Eby (Bima) berkolaborasi dengan Dewi Perssik serta Sridevi (Prabumulih) akan tampil berkolaborasi dengan Nassar. Indosiar akan menayangkan Konser Top 3 Result D’Academy 5 nanti malam secara LIVE sejak pukul 20.00 WIB.


INDOSIAR juga akan menggelar “D’Academy 5 Social Media Awards 2022” pada hari Jumat, 2 Desember 2022 LIVE pukul 20.00 WIB. Sebanyak 12 kategori akan dianugerahkan di “D’Academy 5 Social Media Awards 2022” yakni Kategori Kolaborasi Akademia Terfavorit, Kategori Duet Terfavorit, Kategori Penampilan Solo Akademia Terfavorit, Kategori Momen Paling Heboh, Kategori Momen Paling Mengharukan, Kategori Kostum Terfavorit, Kategori Host Terfavorit, Kategori Juri Terfavorit, Kategori Fashion Guru Terfavorit, Kategori Akademia Pria Terfavorit, Kategori Akademia Wanita Terfavorit, dan Kategori Bintang Tamu Terfavorit. Periode voting dibuka mulai Jumat, 25 November 2022 hingga Jumat, 2 Desember 2022 pukul 15.00 WIB. Informasi selengkapnya dapat mengakses akun resmi Instagram @INDOSIAR.


Saksikan terus D’Academy 5 LIVE pukul 20.00 WIB hanya di Indosiar, Luar Biasa!

Kasal Pimpin Sertijab Dandenma Mabesal


Jalesveva Jayamahe

Jakarta, 30 November 2022, radarindonesia.com 



- Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, memimpin Acara Serah Terima Jabatan Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal) bertempat di Auditorium Denma Mabesal Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (29/11).



Mantan Paban V Watpers Spersal Kolonel Marinir Jasiman Purba yang merupakan alumni AAL Angkatan ke-39 Tahun 1993 dipercaya untuk mengawal Detasemen Markas Mabesal sebagai Komandan Denma Mabesal menggantikan pejabat sebelumnya Kolonel Marinir Nawawi yang merupakan alumni AAL Angkatan ke-42 Tahun 1996 yang akan menempati jabatan barunya sebagai Dandenma Mabes TNI.



Acara yang dihadiri Wakasal Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono, para Pejabat Utama Mabesal, para Kadis jajaran Mabesal ditandai dengan pengambilan sumpah pejabat, penanggalan dan penyematan tanda jabatan dan penyerahan tongkat komando serta penandatanganan pakta integritas.


Demikian berita Dinas Penerangan  Angkatan Laut.

AMN Diresmikan: Sinergitas BIN - Kemendikbud Wujudkan Bhinneka Tunggal Ika Untuk Mahasiswa


Jakarta, 30 November 2022, radarindonesia.com 


Badan Intelijen Negara (BIN) bersinergi dengan sejumlah Kementerian/Instansi untuk terus berupaya mewujudkan semboyan Bhinneka Tunggal Ika di kalangan mahasiswa. Salah satu upaya tersebut adalah dengan telah diresmikannya Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) di Surabaya, Jawa Timur.


Dirjen Cipta karya, Diana Kusumastuti menyampaikan bahwa Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) bukan hanya diperuntukkan sebagai hunian saja. Ternyata, tempat tersebut juga difungsikan untuk beberapa kegiatan lain yang sifatnya adalah pembinaan kepada para mahasiswa.


“Selain sebagai hunian bagi mahasiswa penerima beasiswa, AMN Surabaya juga difungsikan untuk kegiatan pembinaan yang penyelenggaraannya didukung oleh Badan Intelijen Negara (BIN),” katanya.


Upaya BIN untuk meningkatkan nasionalisme sekaligus memperkuat rasa toleransi antar suku, agama dan ras, bukan isapan jempol belaka. Nasionalisme dan toleransi memang harus ditanamkan sejak dini dari lingkungan terkecil, yaitu dalam keluarga. Namun, nilai-nilai Pancasila dan kesadaran berbhinneka tunggal ika, harus terus diimplementasikan, khususnya di lingkungan kampus, dalam hal ini bagi kelompok mahasiswa.


Operasional gedung AMN Surabaya akan dikelola oleh BIN bersama Kemendikbud Ristek. Ketentuan ini tertuang dalam Perpres Nomor 106 Tahun 2021 yang berbunyi ‘Menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan melakukan pengelolaan AMN’ serta ‘Untuk melaksanakan pengelolaan AMN, menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan mendayagunakan unit kerja di lingkungan perguruan tinggi negeri sebagai unit pengelola AMN’. Sedangkan BIN akan menyelenggarakan program pembinaan bagi mahasiswa penghuni AMN.


Pengelolaan gedung AMN Surabaya dan mahasiswa yang ada di dalamnya harus dilakukan dengan pendekatan yang tepat mengingat komposisi mahasiswa yang berasal dari latar belakang berbeda. Hal tersebut untuk memaksimalkan kemajemukan dari seluruh mahasiswa tersebut untuk dapat hidup berdampingan dengan semangat Bhineka Tunggal Ika.


Dalam keterangan tertulis resminya, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Budi Gunawan, mengatakan bahwa Asrama Mahasiswa Nusantara merupakan wadah untuk mempersatukan mahasiswa dari berbagai suku bangsa, bahasa, kebudayaan dan agama, yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia serta bersifat multi perguruan tinggi.


Mahasiswa merupakan kelompok intelektual generasi penerus bangsa. Oleh sebab itu, apresiasi perlu diberikan kepada BIN yang telah bersinergi dengan Kementerian PUPR dan kemendikbud untuk melakukan langkah-langkah nyata dalam mewujudkan Bhinneka Tunggal Ika bagi mahasiswa, yakni membangun Asrama Mahasiswa Nusantara ini.


Pada kesempatan lain, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa juga mengungkapkan bahwa adanya AMN tersebut sebagai miniatur tempat penggodokan calon pemimpin bangsa berwawasan nusantara dengan karakter Bhinneka Tunggal Ika. Hal ini karena AMN mencerminkan bagaimana keberagaman dari para mahasiswa namun tetap bisa menjalin persaudaraan secara rukun satu sama lain.


“Ini diharapkan menjadi miniatur penggodokan calon pemimpin yang berwawasan nusantara berkarakter Bhinneka Tunggal Ika. Mereka bisa saling memberikan apresiasi dari perbedaan dan keberagaman masing-masing suku adat bahasa dan agama dari masing-masing mahasiswa,” katanya.

Sengitnya Perebutan Posisi Menjadi Grand Finalis D’Academy 5


Jakarta, 30 November 2022, radarindonesia.com 


Kompetisi D’Academy 5 segera akan melahirkan bintang dangdut masa kini yang akan meramaikan industri musik tanah air. Satu dari tiga academia terbaik yang masih bertahan melanjutkan kompetisi yakni Sridevi (Prabumulih), Afan (Jakarta), dan Eby (Bima) akan dinobatkan sebagai Juara D’Academy 5. Konser Top 3 Show D’Academy 5 telah berlangsung semalam (29/11) dibuka dengan penampilan Lady Rara, Weni Wen, Ridwan Naibaho, Melly Lee, Harry Putra, dan Indy Gunawan. Jika pada Konser Show, tiga academia ditantang untuk menyanyikan salah satu lagu jagoan mereka, di Konser Result mendatang ketiga academia akan ditantang untuk tampil berkolaborasi dengan Dewan Juri.


Studio 5 INDOSIAR kian riuh dengan pendukung Sridevi (Prabumulih), Afan (Jakarta), dan Eby (Bima). Dewan Juri yang bertugas di Konser Show yakni Soimah, Dewi Perssik, Reza Zakarya, Nita Thalia, dan fashion guru Maya Ratih semakin terpukau dengan penampilan tiga academia semalam. Lagu “Mbah Dukun” dinyanyikan Afan (Jakarta Barat) menjadi pembuka kompetisi di Konser Top 3 Show D’Academy 5 tadi malam. Afan (Jakarta Barat) semakin menunjukkan totalitas penampilannya bahkan tidak ragu untuk mendekati area tribun penonton. Kelima Dewan Juri terlihat sangat puas dengan penampilan Afan (Jakarta Barat) dan langsung memberikan standing ovation. Nita Thalia menilai penampilan Afan (Jakarta Barat) sangat spektakuler. “Di babak Top 3 ini semua Dewan Juri membebaskan kalian semua berekspresi supaya tidak terbebani lagi dengan kehadiran kami karena menurut saya, kalian semua sudah menjadi bintang. Sudah tidak ada lagi celah kekurangan dari penampilan Afan tadi”, ujar Soimah yang langsung meminta Afan (Jakarta Barat) mengulang penampilannya bahkan Soimah tidak segan memperagakan sebagai seorang dukun.


Sridevi (Prabumulih) memilih untuk menyanyikan lagu “Mata Hati”. Syahdunya suara Sridevi (Prabumulih) dengan cengkok dangdut yang khas kembali berhasil mencuri perhatian seluruh Dewan Juri untuk memberikan standing ovation. Di antara hingar bingar pendukung Sridevi (Prabumulih) di studio, namun sang ibu yang hadir langsung menyaksikan penampilang Sridevi (Prabumulih) justru menitikan air mata. “Alhamdulillah Sridevi sudah sampai Top 3 itu sudah luar biasa”, tutur Ibu Lesiana yang juga menceritakan bahwa Sridevi (Prabumulih) sempat bermimpi ingin seperti Lady Rara ketika Lady Rara usai menjalani kompetisi LIDA dan kembali pulang ke Prabumulih. “Alhamdulillah Sridevi ini merupakan awal perjuangan. Kompetisi yang sesungguhnya ada di luar sana. Aku doakan semoga Sridevi bisa jauh lebih sukses lagi”, harap Lady Rara. “Kamu sudah menjadi diva. Selamat datang di dunia musik Indonesia. Kamu harus bertanggung jawab dengan segala yang kamu miliki dan jalani”, pesan Soimah.


Suasana Studio 5 INDOSIAR seketika berubah saat Eby (Bima) tampil menyanyikan lagu “Cinta Ayah” dan menyisipkan puisi yang didedikasikan untuk perjuangan sang ayah. Lima standing ovation berhasil diraih Eby (Bima) dari seluruh Dewan Juri yang hanyut dengan penampilannya bahkan Dewi Perssik sempat menitikkan air mata. Usai tampil, Eby (Bima) tidak mampu membendung air mata dan langsung memeluk sang ayah yang berada di area tribun penonton. “Saya mungkin mewakili adik-adik saya dari LIDA dan D’Academy berterima kasih kepada INDOSIAR karena berkat INDOSIAR, kami dapat mewujudkan doa yang kami selipkan memohon untuk bisa membanggakan orang tua kami bahkan mengangkat derajat keluarga kami. Eby mudah-mudahan kamu bisa mempertahankan ini semua”, tutur Reza Zakarya.


Sridevi (Prabumulih), Afan (Jakarta), dan Eby (Bima) kemudian tampil trio menyanyikan lagu “Lebih Dari Selamanya” dan berhasil meraih standing ovation dari seluruh Dewan Juri. “Semoga kalian selalu kompak dan sayang satu sama lain”, harap Dewi Perssik. “Malam ini akan menjadi sejarah bagi kalian. Suara riuh pendukung ini akan kalian rindukan suatu saat nanti. Selamat datang di industri dangdut. Semoga kalian bisa mempertahankan semua yang kalian pelajari di sini”, pesan Reza Zakarya.


Di akhir Konser Top 3 Show D’Academy 5 perolehan polling sementara menempatkan Eby (Bima) unggul di posisi teratas disusul oleh Sridevi (Prabumulih) dan Afan (Jakarta Barat) di posisi terendah. Ketiganya akan kembali berjuang di babak Top 3 D’Academy 5 yang berlangsung malam nanti Rabu, 30 November 2022 di Konser Top 3 Result D’Academy 5 untuk berebut posisi menjadi Grand Finalis D’Academy 5. Afan (Jakarta Barat) akan berkolaborasi dengan Reza Zakarya sementara Eby (Bima) berkolaborasi dengan Dewi Perssik serta Sridevi (Prabumulih) akan tampil berkolaborasi dengan Nassar. Indosiar akan menayangkan Konser Top 3 Result D’Academy 5 nanti malam secara LIVE sejak pukul 20.00 WIB.


INDOSIAR juga akan menggelar “D’Academy 5 Social Media Awards 2022” pada hari Jumat, 2 Desember 2022 LIVE pukul 20.00 WIB. Sebanyak 12 kategori akan dianugerahkan di “D’Academy 5 Social Media Awards 2022” yakni Kategori Kolaborasi Akademia Terfavorit, Kategori Duet Terfavorit, Kategori Penampilan Solo Akademia Terfavorit, Kategori Momen Paling Heboh, Kategori Momen Paling Mengharukan, Kategori Kostum Terfavorit, Kategori Host Terfavorit, Kategori Juri Terfavorit, Kategori Fashion Guru Terfavorit, Kategori Akademia Pria Terfavorit, Kategori Akademia Wanita Terfavorit, dan Kategori Bintang Tamu Terfavorit. Periode voting dibuka mulai Jumat, 25 November 2022 hingga Jumat, 2 Desember 2022 pukul 15.00 WIB. Informasi selengkapnya dapat mengakses akun resmi Instagram @INDOSIAR.


Saksikan terus D’Academy 5 LIVE pukul 20.00 WIB hanya di Indosiar, Luar Biasa!

Laksdya TNI Ahmadi Heri : Satgas MTF TNI Konga XXVIII-N/UNIFIL Juga Akan Melaksanakan Tugas Diplomasi

 


Jalesveva Jayamahe 

Jakarta, 30 November 2022, radarindonesia.com 


- Menjelang keberangkatan KRI Frans Kaisiepo-368 (KRI FKO 368) ke Lebanon dalam misi perdamaian dunia, Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono meninjau Gelar Pemeriksaan Kesiapan Operasi (Riksiap Ops) Satuan Tugas (Satgas) Maritime Task Force (MTF) TNI Kontingen Garuda (Konga) XXVIII-N/UNIFIL yang dipimpin oleh Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Eko Margiyono, bertempat di Dermaga Mako Kolinlamil, Jakarta. Rabu (30/11/22). 


Dalam Riksiap Ops tersebut, Kasum bersama Wakasal meninjau kesiapan personel dan materiil terhadap 119 personel Satgas MTF TNI Konga XXVIII-N/UNIFIL beserta Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) KRI Frans Kaisiepo-368 yang dikomandani oleh Letkol Laut (P) John David Nalasakti beserta 1 unit Helikopter Panther HS-1306 sebelum dilepas besok Kamis, (01/12) oleh Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa. 


Dihadapan para pasukan garuda matra laut yang menggunakan seragam gurun design terbaru, Letjen TNI Eko Margiyono memberikan penekanan bahwa gelar Riksiapops ini merupakan rangkaian kegiatan yang wajib dilaksanakan kepada seluruh Satgas yang akan melaksanakan tugas, yang bertujuan untuk memastikan seluruh kesiapan personel beserta perlengkapannya telah sesuai. 


Lebih jauh Kasum TNI menekankan, "Seluruh personel harus tetap disiplin dan terus melaksanakan protokol kesehatan dimanapun berada agar mampu mendukung pencapaian tugas pokok Satgas MTF ini hingga akhir penugasan nanti." 


Di hadapan seluruh personel KRI FKO 368, Wakasal Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono menekankan bahwa kepercayaan negara yang diberikan agar tetap dijaga di mata  internasional dalam penugasan. “Hindari hal-hal yang tidak penting, jaga marwah sebagai prajurit Jalasena. Pahami tugas dan tanggungjawab tiap personel. Pahami betul bahwasannya misi ini tidak hanya terkait pada aspek militer, tetapi juga meliputi aspek diplomasi dan kebudayaan. Karena Undang - Undang telah mengamanatkan bahwa TNI AL yang hanya memiliki tugas diplomasi, dan tidak lupa untuk selalu mengutamakan keselamatan maupun keamanan dalam bertugas,” tegas Laksdya TNI Ahmadi Heri. 


Usai menyampaikan sambutan, Letjen TNI Eko bersama Laksdya TNI Ahmadi Heri meninjau langsung gelar perlengkapan prajurit, dan ruang kabin prajurit TNI AL hingga Pusat Informasi Tempur (PIT) KRI FKO-368. Sebelumnya juga telah dilaksanakan paparan kesiapan Komandan Satgas MTF XXVIII-N/UNIFIL di Gedung Laut Nusantara Kolinlamil.


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

TNI AL Berkomitmen Gunakan Produk Dalam Negeri Menuju Kemandiran Industri Pertahanan Nasional

 


Jakarta, 30 November 2022, radarindonesia.com 



— TNI Angkatan Laut (TNI AL) terus berkomitmen untuk menggunakan produk dalam negeri dalam pembuatan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) yang merupakan bentuk kerja nyata program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono dalam penambahan dan pemenuhan armada TNI AL.


Pernyataan tersebut disampaikan Asisten Perencanaan dan Anggaran (Asrena) Kasal Laksda TNI Dr. Irwan Isnurwanto pada acara First Cutting dan Keel Laying Pembuatan Kapal PC 40 dan KAL 28 di galangan PT Citra Shipyard Batam, Kepulauan Riau Selasa, (29/11) kemarin.



Asrena Kasal mengatakan kegiatan ini merupakan bagian penting dalam program modernisasi Alutsista yang menjadi salah satu prioritas pembangunan TNI AL. “Kapal Patroli Cepat 40 meter dan KAL 28 meter yang pada hari ini dimulai pembangunan fisiknya agar dapat menjadi komponen penting TNI AL pada masa mendatang untuk memenuhi tuntutan amanah dan harapan bangsa dan negara dalam melaksanakan pertahanan, keamanan serta melindungi kepentingan bangsa dan negara lewat laut," ujarnya.


Menurut Laksda Iwan pembangunan kapal PC 40 dan KAL 28 yang memanfaatkan industri dalam negeri ini bukan hanya untuk meningkatkan kemampuan TNI AL, tetapi juga sebagai langkah kongkrit dan komitmen TNI AL untuk mensukseskan program pemerintah dalam membangun kemandirian industri pertahanan dan pemanfaatan produk dalam negeri.


Pembangunan Kapal Perang ini dipercayakan kepada PT Citra Shipyard yang merupakan satu dari sekian perusahaan dalam negeri yang ditunjuk TNI AL dalam pembuatan Kapal Perang RI Tahun Anggaran 2022/2023.



Proses pembangunan kapal ini juga diawasi Satgas PC 40 dan Satgas KAL 28 yang didukung oleh bintek terkait untuk menjamin proyek pengadaan kapal PC 40 dan KAL 28 dapat berjalan lancar dan selesai tepat waktu.


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

1 KORBAN KEMBALI DITEMUKAN, TNI AL TERUS BANTU CARI HELI BO-105 POLRI YANG HILANG DI BELITUNG

 


Jalesjeva Jayamahe

Jakarta, 29 November 2022, radarindonesia.com 


— Pencarian hari ke-3 helikopter Jenis BO-105 dengan nomor registrasi P-1103 milik Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang hilang kontak sejak sabtu petang kembali membuahkan hasil. Satu lagi jenazah korban yang diidentifikasi sebagai Co-Pilot Helikopter, Briptu Moch. Lasminto berhasil ditemukan tim SAR gabungan disekitar Perairan Manggar 2,2 Nm dari Pos Angkatan Laut (Posal) Manggar. Selasa (29/11).


Hingga pada hari ke-3 pencarian, Total jumlah korban yang ditemukan TNI AL dan Tim SAR gabungan sebanyak 2 orang dari total 4 orang yang disebutkan berada didalam heli tersebut pada saat kejadian. Sebelumnya Tim SAR gabungan telah menemukan jenasah Bripda Muhammad Khairul Anam saat melakukan penyisiran di perairan Burung Mandi, Belitung Timur, Senin (28/11).


Sejak dinyatakan hilangnya sebuah helikopter BO-105 dengan nomor registrasi P-1103 milik Polri pada Minggu (27/11) petang TNI AL langsung turut serta bergabung dalam Tim Search And Rescue (SAR) yang berada dibawah kendali Basarnas tersebut dengan menurunkan 3 Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) untuk membantu pencarian. Selain itu TNI AL juga menurunkan 12 orang penyelam untuk mendukung Tim SAR Gabungan.


Hal tersebut disampaikan oleh Komandan Pangkalan TNI AL Bangka Belitung (Danlanal) Kolonel Laut (P) Dadan Hamdani yang turut memberikan keterangan pers terkait penemuan jenazah tersebut. “Alhamdulillah, dipencarian hari ke-3 ini telah berhasil ditemukan satu jenazah lagi atas nama Briptu Moch. Lasminto, sekitar pukul 09.45 WIB, saat ini TNI AL juga telah menurunkan 3 KRI dan 12 penyelam untuk membantu pencarian,” jelas Danlanal Belitung. 


TNI AL sendiri rencananya kembali akan mengirimkan 2 KRI tambahan yaitu, KRI Spica dan KRI Pulau Rangsang untuk menambah kekuatan 3 KRI yang sudah bergabung dengan Tim SAR gabungan yaitu KRI Siwar, KRI Teluk Cirebon dan KAL Manau. Sehingga diharapkan dengan penambahan 2 KRI tersebut maka proses pencarian akan lebih optimal. 



Pencarian terhadap penumpang helikopter milik Polri yang dilakukan TNI AL ini sesuai dengan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono kepada seluruh jajaran TNI AL diberbagai kesempatan agar sesegera mungkin memberikan bantuan terhadap segala kesulitan dengan mengoptimalkan semua potensi dan kemampuan yang dimilki sehingga keberadaan prajurit TNI AL dimanapun dapat bermanfaat bagi masyarakat sekelilingnya. 


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

TNI AL Gunakan Empat Alat Canggih Bantu SAR Helikopter Jatuh

  


Jalesveva Jayamahe 


Jakarta, 29 November 2022, radarindonesia.com 


- Dalam rangka menjalankan misi kemanusiaan, TNI Angkatan Laut (TNI AL) melalui jajarannya Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Pushidrosal) mengirimkan empat alat canggih untuk membantu Search and Rescue (SAR) Helikopter NBO– 105 dengan nomor regristasi P-1103 milik Polri yang jatuh di Perairan Buku Limau, Belitung Timur, Minggu (27/11) kemarin sekitar pukul 14.40 WIB. 


Adapun alat yang digunakan membantu pencarian heli yang mengangkut empat kru tersebut yaitu, Multibeam Ecosounder T50P yang digunakan untuk membaca kedalaman dan pendeteksian fitur-fitur bawah air, Conductivity Temperature Density (CTD) yang digunakan untuk koreksi sound velocity, Magneto meter alat pendeteksi tingkat magnet, serta Side Scan Sonar yang digunakan untuk pencitraan bawah air. 


Selain alat deteksi bawah air, TNI AL juga mengerahkan unsur – unsur yang diantaranya KRI Spica-934, KRI Teluk Cirebon-543, KRI Pulau Rangsang-727, KRI Pulau Rengat-711, KRI Karotang-872, KRI Siwar-646, KAL Manau  dari Lanal Babel, Pesawat udara (Pesud) CN-235 P-8305 dari Puspenerbal, 1 Tim Tanggap Darurat dari Pushidrosal, dan 12 personel Penyelam TNI AL.


Ketua Pelaksana SAR Helikopter NBO-105 Register P-1103 Kombes Pol Drs. Hendrawan mengatakan bahwa KRI Spica dan KRI Teluk Cirebon akan tiba di perairan Burung Mandi, Kecamatan Damar, Kabupaten Belitung Timur sekitar pukul 10.00 WIB. KRI tersebut diberangkatkan dari Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta. 


Menurutnya, dukungan peralatan canggih sangat diperlukan untuk mendeteksi benda-benda berupa logam yang ada dibawah air. Apalagi jangkauan sonar dari alat ini sangat luas, sehingga bisa mempermudah pencarian. 



Pencarian akan fokus di perairan Burung Mandi atau pada area sekitar tiga Mill Laut dari pesisir pantai tersebut. Area pencarian ini, merupakan lokasi ditemukannya serpihan-serpihan Helikopter dan jenazah Bripda Muhammad Khoirul Anam satu dari empat awak heli itu. "Luas area pencarian akan dilakukan sekitar 20 mil ke arah utara. Untuk pencarian kami bagi tujuh area, dengan delapan kapal yang sudah disiapkan," kata Kombes Hendrawan.


Helikopter yang merupakan Helikopter BKO Polda Kalimantan Tengah ini take off dari Pangkalan Bun dan bertolak ke Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengangkut empat anggota Polri yakni AKP Arif Saleh yang merupakan Capt Helikopter, Briptu Lasminto, Aipda Joko M dan Bripda Khoirul Anam. 



Aksi cepat TNI AL dalam membantu tim SAR helikopter Polri yang jatuh di Belitung Timur merupakan bentuk pelaksanaan tugas prajurit Jalasena sesuai perintah Kasal Laksamana TNI Yudo Margono yaitu menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI AL melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara. 


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Lagi, SMS Deklarasi Tandem dengan Sahabat HCM Menangkan NasDem di Pekanbaru

 


Pekanbaru, 29 November 2022, radarindonesia.com 


- Dalam rangka mempersiapkan untuk memenangkan Partai NasDem di Kota Pekanbaru, SMS (Sahabat Munawar Syahputra) kembali mendeklarasikan tandem dengan Bacaleg (Bakal Calon Legislatif) Dapil 1 Kota Pekanbaru.


Deklarasi ini dilakukan bertujuan untuk memperkuat NasDem di setiap Dapil di Kota Pekanbaru.


Hal ini diungkapkan Munawar Syahputra kepada media Selasa (29/11/22) malam di Ogatha Coffe di dampingi Hotman Chris Mario (Sahabat HCM) Bacaleg Dapil 1 Kota Pekanbaru.


Dalam deklarasi yang dilakukan SMS dan Sahabat HCM adalah bentuk keseriusan dirinya dalam memenangkan Partai NasDem di Kota Pekanbaru, 


" Saya bersama Sahabat Hotman Chris Mario (HCM) mendeklarasikan ini hanya satu, yaitu memenangkan Partai NasDem di Pekanbaru ", jelas Munawar.


Hal senada juga diungkapkan HCM (Hotman Chris Mario) sembari memegang tangan Munawar Syahputra bahwa dirinya siap bergerak untuk merebut hati masyarakat dan memenangkan Partai NasDem di Dapil 1 Kota Pekanbaru, 


" Saya Hotman Chris Mario (HCM) dengan ini mendeklarasikan diri bersama Kakak Munawar Syahputra (SMS) untuk bersama-sama berjuang dan bergerak untuk memenangkan Partai NasDem di Dapil 1 Kecamatan Lima Puluh - Sukajadi - Pekanbaru Kota, ungkapannya tegas.


Untuk informasi, Sahabat Munawar Syahputra (SMS) terus melakukan konsolidasi di setiap Dapil yang ada di Kota Pekanbaru, wujud keseriusan beliau untuk memenangkan Partai NasDem di Pekanbaru.**Md

Bantuan Logistik Terus Disalurkan TNI AL Ke Warga Cianjur


Jalesveva Jayamahe.

Jakarta, 28 November 2022, radarindonesia.com 



— Hingga hari ke-7 pasca bencana gempa bumi bermagnitudo (M) 5,6 skala richter yang meluluh lantakan Cianjur, Satuan Tugas (Satgas) TNI Angkatan Laut (TNI AL) terus melakukan pendistribusian logistik kepada korban terdampak bencana ke pengungsian yang tersebar di wilayah Cianjur, Jawa Barat, Minggu (27/11).



Pada kesempatan tersebut, Komandan Satgas Gulben TNI AL Brigjen TNI (Mar) Hermanto memimpin langsung pendistribusian bantuan ratusan sembako bagi korban terdampak bencana disejumlah wilayah di Cianjur. Selain itu, Dansatgas juga berinteraksi langsung dengan masyarakat maupun anak-anak untuk menghibur berbagi kebahagiaan pasca peristiwa bencana alam yang membuat trauma.


“Terima kasih karena TNI AL telah membantu masyarakat yang terdampak bencana, semoga para prajuritnya selalu diberikan kesehatan dan keselamatan dalam melaksanakan tugas,” ucap salah satu warga yang merupakan Ketua RT di Kampung Gandaria.




Dalam penyataannya, Dansatgas menyampaikan kepada seluruh korban bencana untuk selalu sabar, tabah dan ikhlas menghadapi musibah yang terjadi ini. Diharapkan dengan kehadiran Satgas TNI AL Peduli Cianjur di tengah-tengah masyarakat ini akan selalu siap mendukung dan membantu penanganan tanggap bencana gempa bumi di Cianjur.


Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono dalam berbagai kesempatan selalu menekankan kepada prajuritnya agar sesegera mungkin memberikan bantuan terhadap kesulitan rakyat dengan mengoptimalkan segala kemampuan yang dimiliki sehingga keberadaan Prajurit TNI AL dimanapun dapat bermanfaat bagi masyarakat sekelilingnya.



Selain itu seluruh prajurit diperintahkan untuk memanfaatkan semaksimal mungkin potensi yang dimiliki TNI AL untuk penanganan issue kemanusiaan dan bencana alam sampai tuntas, sehingga TNI AL dimanapun berada harus memberikan manfaat kepada masyarakat, diharapkan cepat pulih normal kembali.


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.


Prajurit Raider 300/Bjw Distribusikan Bantuan Presiden RI Ke Tenda-Tenda Pengungsi



Jakarta, 28 November 2022, radarindonesia.com 


Gempa bumi beberapa waktu lalu menghancurkan sejumlah rumah warga dan fasilitas umun di wilayah Cianjur.Peristiwa itu membuat warga yang terkena dampak menjadi trauma dan takut untuk tinggal di dalam rumah, Sehingga banyak warga yang tinggal di tempat tenda-tenda pengungsi.


Hal tersebut disampaikan Komandan Batalyon Infanteri Raider 300/Bjw, Letkol Inf Afri Swandi Ritonga S.I.P dalam release tertulisnya di Kabupaten Cianjur, Senin (28/11/2022)


Dikatakan Danyonif, untuk meringankan beban warga dipengungsian Anggota Prajurit Yonif Raider 300/Bjw berjumlah 44 personil yang dipimpin oleh Lettu inf Radiyanto langsung turun ke tenda-tenda pengungsian Korban bencana alam gempa bumi untuk menyalurkan Bantuan dari Presiden Republik Indonesia Ir. dr. H. Joko Widodo.


Disampaikan bantuan ini agar diberikan kepada warga yang terdampak gempa bumi langsung di tenda-tenda agar tepat sasaran, ujarnya.


Perintah Danyonif Raider 300/Bjw, Laksanakan tugas dengan tulus ihklas dan selalu semangat dalam hal kemanusian untuk membantu meringankan beban saudara kita yang terdampak bencana alam gempa bumi, jadikan ini menjadi ladang amal ibadah untuk kita.


Hingga saat ini sudah lebih dari ratusan titik pengungsian yang langsung mendapatkan bantuan dari Presiden Republik Indonesia yang disalurkan langsung oleh Prajurit Batalyon Infanteri Raider 300/Brajawijaya.


Ucapan terima kasih yang di sampaikan Bpk Endang (46 Th) sebagai Ketua RT Desa Bunisari bantuan yang telah di salurkan oleh Prajurit-prajurit Raider 300/Bjw, Bantuan tersebut yang di berikan sangat berguna bagi masyarakat yang terkenak dampak dari gempa dan semoga semua prajurit-prajurit Raider 300 dalam menjalan tugas paska gempa selalu di berika kesehatan, amin. ungkapnya.

Kasal Sematkan Brevet Kehormatan Hiu Kencana TNI AL Kepada Enam Pejabat Negara

 




Jalesveva Jayamahe

Jakarta, 28 November 2022, radarindonesia.com 



- Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono menyematkan Brevet Kehormatan Hiu Kencana TNI Angkatan Laut (TNI AL) kepada enam pejabat negara yakni Ketua DPR RI Puan Maharani, Anggota 1 BPK RI N. Adhi Suryadyana, Kapolri Jenderal TNI Listyo Sigit Prabowo, Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, dan Wakasal Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono di KRI Alugoro-405 saat berlayar di sekitar Teluk Jakarta. Senin (28/11). 



Pemberian brevet kehormatan Hiu Kencana TNI AL kepada enam pejabat negara ini merupakan salah satu bentuk penghormatan dan penghargaan dari TNI AL khususnya Satuan Kapal Selam kepada pejabat tinggi negara, TNI dan Polri, seluruh tokoh nasional, dan warga masyarakat yang telah memiliki jasa, perhatian, perjuangan, maupun pengorbanan khususnya kejayaan TNI Angkatan Laut, utamanya berpartisipasi demi kemajuan pengembangan kapal selam, baik secara langsung maupun tidak langsung. 



Brevet Hiu Kencana merupakan simbol pengakuan terhadap profesionalisme prajurit kapal selam, dalam taktik dan teknik peperangan bawah permukaan laut, yang dapat menumbuhkan kebanggaan dan jiwa korsa bagi para pemakainya. Demikian juga personel pengawak di kapal selam, memerlukan berbagai kriteria khusus yang harus dipenuhi, baik dari aspek fisik, kesehatan, kejiwaan dan kesamaptaan jasmani serta mampu bekerja sama sebagai team work yang solid. Tuntutan kriteria ini, menjadi pembeda antara prajurit kapal selam dengan prajurit yang berdinas di tempat lainnya. 



“Dengan penyematan brevet hari ini, maka bapak ibu akan menjadi bagian dari keluarga besar Korps Hiu Kencana Kapal Selam Indonesia, bersama 204 pejabat negara lain yang telah menyandang brevet yang sama,” ujar Laksamana Yudo memberikan sambutan sesaat sebelum kapal berlayar. 



Lebih lanjut, Kasal menyampaikan bahwa dalam jajaran suatu Armada Laut, kapal selam memiliki karakter operasi yang berbeda dengan kapal perang pada umumnya. Kapal selam bergerak secara mandiri, berada paling depan, senyap dan rahasia, dengan kehidupan awaknya yang penuh keterbatasan serta tidak banyak menikmati suasana di luar kapal. Namun demikian, kapal selam merupakan kunci keberhasilan sebuah operasi laut. 


“Hal tersebut mensiratkan sebuah filosofi kehidupan, bahwa awak kapal selam adalah gambaran prajurit pemberani, percaya pada diri sendiri, tabah, fokus, tulus, tanpa pamrih, serta tidak memikirkan publikasi dan popularitas. Sehingga tergambar dalam semboyan mereka, Wira Ananta Rudira yang berarti Tabah Sampai Akhir,” pungkasnya.

 


Mengakhiri sambutannya, Laksamana Yudo berharap momen istimewa pada acara ini semakin menguatkan komitmen TNI AL dan para pejabat negara dalam membina dan membangun kemampuan satuan kapal selam yang kehadirannya senantiasa memberikan efek penggentar kepada musuh, dalam usaha mewujudkan TNI Angkatan Laut yang profesional, modern, dan tangguh. 


Beberapa pejabat yang sebelumnya sudah menerima brevet Hiu Kencana antara lain yaitu, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia Tjahjo Kumolo, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Ketua Bappenas Suharso Munoarfa, Ketua BPK RI Isma Yatun, Anggota Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni, Anggota I BPK RI Dr. Agung Firman S, Mantan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Mantan Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, Mantan Kapolri Idham Aziz, Mantan Kasad Jenderal TNI Mulyono, serta Mantan Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna.



Spesifikasi kapal selam Alugoro yang dikomandani Letkol Laut (P) Topan Agung Yuwono ini mempunyai panjang 61,3 meter dengan kecepatan 21 knot di bawah permukaan air dan mampu berlayar lebih dari 50 hari serta dapat menampung lebih dari 40 kru. Berbeda dengan KRI Nagapasa-403 dan KRI Ardadedali-404. KRI Alugoro-405 adalah kapal selam pertama yang dirakit dengan skema alih teknologi (Transfer of Technology) antara Daewoo Shipbuilding Marine and Engineering (DSME) Korea Selatan dengan industri pertahanan dalam negeri PT. PAL Surabaya. 


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Ketua DPR RI Akan Terus Mendukung Indonesia Sebagai Negara Maritim dan Negara Kelautan

 


Jalesveva Jayamahe

Jakarta, 28 November 2022, radarindonesia.com


- "Saya tentunya akan terus mendukung bahwa  kita adalah negara maritim dan negara kelautan sehingga diperlukan banyak lagi kapal-kapal perang TNI Angkatan Laut (TNI AL). Hal ini tentunya bisa menjadi kekuatan untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) jikalau ada hal-hal yang tidak diinginkan seperti mengganggu kedaulatan NKRI."



Demikian disampaikan Ketua DPR RI Puan Maharani didampingi Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Anggota 1 BPK RI N.Adhi Suryadyana, serta Wakasal Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono saat jumpa pers dengan awak media setelah resmi menjadi warga kehormatan Hiu Kencana di dalam KRI Alugoro-405 saat berlayar di perairan Teluk Jakarta. Senin, (28/11) kemarin.



Ketua DPR menambahkan bahwa tentu saja DPR RI mendukung pembangunan pertahanan Minimum Essential Force (MEF) sampai 2024, dan itu harus mencapai semaksimal mungkin targetnya, kalaupun kemudian tidak tercapai karena waktunya sudah sangat singkat mengingat sekarang sudah 2022 menuju 2024, tentu saja DPR akan mendorong agar sebelum tahun 2024 hal-hal yang harus diselesaikan maka harus segera diselesaikan, karena untuk menyelesaikan MEF tentu saja membutuhkan waktu dan upaya yang cukup panjang, jadi pasca 2024 harapannya semua hal terkait menjaga pertahanan dan keamanan serta kedaulatan melalui TNI di tiga matra harus kita utamakan.



"Menyikapi Indonesia negara bebas aktif jadi membuka peluang untuk menjalin kerjasama dengan semua negara, namun tentu saja disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada di Indonesia seperti mempersiapkan alutsista yang sesuai demografi dan geografi dimana Indonesia merupakan negara kepulauan yang dikelilingi oleh laut,” kata Ibu Puan Maharani.


Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan penyematan brevet Hiu Kencana dengan mengenakan baret dan seragam serba hitam di KRI Alugoro sebagai warga kehormatan kapal selam merupakan sebuah kebanggaan. Penyematan yang diberikan kepada Ketua DPR RI beserta lima pejabat negara lainnya merupakan bentuk penghargaan yang diberikan TNI AL atas jasa-jasanya yang telah ikut memajukan dan mengembangkan Korps Hiu Kencana TNI AL. "Harapan kami, kita semua bersama-sama sebagai keluarga besar kapal *selam* ikut bertanggung jawab, dalam pengembangan kekuatan maupun kemajuan TNI AL khususnya kapal selam di masa depan menjadi lebih kuat dan besar," kata Laksamana Yudo.

Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Kasal Jadi Warga Kehormatan Kesultanan Tidore Bergelar Kapita Marinyo Ngolo Nyili Gulu-Gulu


Jalesveva Jayamahe


Jakarta, 27 November 2022, radarindonesia.com 


- Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono menerima penganugerahan sebagai Warga Kehormatan Kesultanan Tidore bergelar "Kapita Marinyo Ngolo Nyili Gulu-Gulu" dari Sultan Tidore Bapak H. Husain Sjah Suba Jou bertempat di Kedaton Kesultanan Tidore, Tidore, Maluku Utara. Sabtu (26/11) kemarin.



Pemberian gelar Kapita Marinyo Ngolo Nyili Gulu-Gulu kepada Laksamana Yudo mempunyai arti yakni Kapita yang berarti seorang Panglima, Marinyo adalah bagian dari Pertahanan Laut, sedangkan Ngolo Nyili Gulu-Gulu artinya dari tempat yang terjauh, sehingga gelar Kapita Marinyo Ngolo Nyili Gulu-Gulu bermakna seorang Panglima Perang Laut Kesultanan Tidore di Wilayah Jauh. 


Dalam kesempatan tersebut, Kasal mengatakan sebagai pemimpin dan jajaran TNI AL merasa terhormat dan bersyukur menerima penganugerahan ini sehingga dapat menjadi bagian dari Kesultanan Tidore. "Saya ucapkan terimakasih kepada Sultan Tidore dan Hulubalang Kesultanan Tidore yang telah mengangkat saya sebagai Panglima Perang Laut yang mana ini merupakan suatu kehormatan bagi saya dan jajaran menjadi bagian dari Kesultanan Tidore". 



Lebih lanjut Laksamana Yudo menyampaikan bahwa negara Indonesia mempunyai wilayah laut yang sangat luas sehingga perlu Angkatan Laut atau pemimpin Panglima Laut yang kuat untuk menjaga wilayah kedaulatan negara. Sebagai bagian dari Kesultanan Tidore, Kasal merasa secara pribadi maupun dinas ikut bertanggung jawab menjaga keamanan dan stabilitas wilayah Tidore secara luas pastinya serta wilayah perairan Indonesia secara keseluruhan. Kasal juga berharap dengan adanya kegiatan pemberian gelar ini, tali silaturahmi dengan masyarakat Tidore tetap terjalin dengan erat dan baik. 


Sementara itu, Sultan Tidore menjelaskan bahwa pemberian gelar Kapita Marinyo Ngolo Nyili Gulu-Gulu kepada Laksamana Yudo dianggap pantas untuk mengemban jabatan tersebut sebagai panglima tertinggi armada laut karena mengingat mayoritas masyarakat Tidore adalah sebagai pelaut yang banyak menggantungkan hidupnya pada lautan. Sehingga masyarakat Tidore mempercayakan gelar panglima tertinggi Armada Laut kepada Kasal Laksamana Yudo untuk dapat menjadi pemimpin yang menjaga wilayah kelautan. 



Orang nomor satu di Kesultanan Tidore ini juga berharap, dengan diberikannya gelar tersebut, TNI AL dan masyarakat Tidore mampu memberikan manfaat nyata untuk turut serta berkontribusi menjaga wilayah laut NKRI. Pada kesempatan ini Kasal juga memberikan bantuan sembako kepada para Hulubalang Kesultanan Tidore dan masyarakat sekitar.


Turut serta hadir dalam penganugerahan gelas tersebut adalah para Pejabat Utama Mabesal, Ketua Umum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono beserta pengurus dan para hulubalang Kesultanan Tidore. 


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

TNI AL Tembus Lokasi Terisolir Distribusikan Bantuan Pada Warga Cianjur

 


Jalesveva Jayamahe, 


Jakarta, 27 November 2022, radarindonesia.com 


— Tim Satuan Tugas (Satgas) Penanggulangan Bencana Alam TNI Angkatan Laut peduli Cianjur menjangkau pengungsian warga terdampak gempa bumi yang lokasinya tidak bisa tertembus kendaraan roda empat, berlokasi di Desa Pakuon, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Sabtu (26/11). 


Informasi awal di lokasi tersebut terdapat 306 Kepala Keluarga (KK) dan 50 orang warga mengalami gangguan Kesehatan. Menuju lokasi tersebut, Prajurit TNI AL bersama dengan masyarakat bahu-membahu membawa bantuan bahan pokok menggunakan motor trail untuk menembus lokasi pengungsian yang terisolir karena berada di ketinggian, dengan akses jalan yang cukup sempit untuk dilalui kendaraan karena beberapa ruas jalan mengalami kerusakan terdampak gempa. 



Tiba di titik lokaksi, Satgas TNI AL melaksanakan program trauma healing kepada anak-anak dan masyarakat dengan cara melaksanakan fun game, yang bertujuan mengurangi dampak trauma pasca bencana alam yang terjadi. Selain itu juga dilaksanakan pendirian tenda untuk para pengungsi serta pendirian tenda kesehatan guna melaksanakan bantuan pengobatan kepada masyarakat di Desa Pakuon. 


Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono mengamanatkan kepada Satgas TNI AL untuk memanfaatkan semaksimal mungkin potensi yang dimiliki TNI AL untuk penanganan isu kemanusiaan dan bencana alam sampai tuntas. 


“Seluruh personel agar cepat tanggap dengan permasalahan yang terjadi di masyarakat, tidak kalah pentingnya dalam penugasan ini harus tetap koordinasi dan bekerjasama dengan stake holder dan relawan yang terlibat dalam misi kemanusiaan ini,” tegas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono.  


Demikian berita Dinas Penerangan Angkatan Laut.

HidaHasan Indonesia Gelar Fashion Show Tunggal “Kembali Untuk Banua” & Soft Launching Store Pertama


BANJARMASIN, 27 November 2022, radarindonesia.com  


- Brand fashion HidaHasan Indonesia sukses menggelar rangkaian acara soft launching store pertamanya, fashion show tunggal perdana, dan fashion talk dengan tajuk "Kembali untuk Banua" di Banjarmasin. 



Diawali dengan kegiatan fashion talk bertema “Kembali untuk Banua” dan Pop Up Store yang diadakan di Atrium Duta Mall Banjarmasin, pada hari Sabtu, 26 November 2022. Fashion Talk ini menghadirkan narasumber Hida Hasan selaku CEO dan Founder HidaHasan, Fitria NR sebagai partner HidaHasan Banjarmasin, dan public figure Annisa Trihapsari. 


Bernuansa serba putih, acara yang dihadiri selebriti Sultan Djorghi bersama anaknya Aquene Aziz Djorghi ini berlangsung sangat meriah dengan kehadiran HH Queen (loyal customer HidaHasan Indonesia) yang memenuhi venue.


Pada kesempatan itu, Hida Hasan, selaku CEO dan Founder HidaHasan Indonesia mengatakan, “Saya merintis usaha ini di Banjarmasin, lalu saya berusaha untuk mengembangkannya di Jakarta. Dan ketika saya merasa usaha ini sudah cukup berkembang, sebagai wujud kecintaan saya terhadap tanah kelahiran, maka saya membuka store pertama saya di Banjarmasin. Itulah inti dari tema Kembali untuk Banua yang diusung untuk dua event Fashion Talk dan Fashion Show kali ini.” 



Masih berada di lokasi yang sama dengan panggung Fashion Talk, terdapat Pop Up Store HidaHasan Indonesia yang tak pernah sepi pengunjung. Tercatat ribuan scarf dan ratusan baju terjual pada saat itu, sebuah prestasi tersendiri bagi brand HidaHasan Indonesia yang biasanya menjual produknya secara online. “Melihat antusiasme customer di Pop Up Store, membuat saya optimis terhadap pembukaan offline store HidaHasan Indonesia selanjutnya di kota-kota lain,” ujar Hida Hasan. Pop Up Store masih terus berlangsung di lantai 3, Duta Mall Banjarmasin sampai official store HidaHasan Indonesia resmi dibuka pada bulan ini. 



Pada tanggal 27 November 2022, bertempat di Neptunus Ballroom, Hotel Galaxy Banjarmasin, diadakan acara fashion show tunggal HidaHasan Indonesia dengan tema “Kembali untuk Banua”. Acara yang baru pertama kali digelar brand fashion yang dikenal sebagai salah satu pionir produsen scarf eksklusif di Banjarmasin ini berjalan dengan sukses dan meriah.



Ada 20 look yang ditampilkan malam itu dengan menggunakan berbagai jenis kain bekualitas premium, mulai dari chiffon, organza, sateen, sateen silk, dan tule. “Koleksi yang ditampilkan pada fashion show kali ini semua ready to wear, yang akan segera launching dalam waktu dekat. Untuk itu, saya selalu memilih kain berkualitas yang nyaman dikenakan, juga desain yang unik sehingga membuat pemakainya bisa tampil elegan di segala kesempatan,“ ujar Hida Hasan, yang ditemui sebelum show.


Kehadiran para artis ibukota yang menjadi Muse, memberi warna tersendiri malam itu. Mereka adalah Annisa Trihapsari, Ussy Sulistiawaty, Dian Komalasari dan Okky Assokawati yang nampak anggun Dengan balutan gaun rancangan Hida Hasan. 



Performance Mulan Jameela yang membawakan beberapa buah lagu semakin membuat "pecah" suasana malam itu. Baju yang dikenakan Mulan Jameela itupun, tak lepas dari perhatian para tamu yang hadir kala itu. Baju yang memang dirancang khusus untuk Mulan Jameela itu sangat cantik dan membuat penampilannya semakin elegan. 


Selain itu kehadiran ibu Hera Susnoduadji dan Hans Virgoro juga menjadi bentuk support tersendiri bagi seorang Hida Hasan. Acara ini juga dihadiri beberapa tamu undangan penting diantaranya, ibu Hanaswandi, ibu Hj. Linda Hartini dan ibu Dewi Andi Rian selaku ketua ketua Bhayangkari Kalimantan Selatan yang merupakan istri dari Kapolda Kalimantan Selatan.


Kehadiran HH Queen yang mengenakan berbagai outfit koleksi Hida Hasan Indonesia, seperti Belle Ame, La Maison, Shanza dan Cathleya pada malam itu, berhasil memberikan kesan megah perhelatan fashion show "bertabur bintang" pada malam itu. Bagi HH Queen yang tidak dapat hadir saat itu, mereka juga dpat mengikuti acara ini secara live melalui Instagram @Hidahasan.id. Antusiasme HH Queen sangat terasa baik yang hadir secara offline, maupun online. Seluruh koleksi yang ditampilkan malam itu bisa didapatkan secara sistem pre order melalui admin Hida Hasan Indonesia. 


"Kami sangat berharap koleksi ini dapat diterima dan memenuhi vs keinginan para pecinta fashion, khususnya loyal customer Hida Hasan Indonesia. Produk ini sangat eksklusif dan terbatas, jadi hanya mereka yang beruntung yang bisa mendapatkannya." ucap Hida Hasan menutup wawancara dengan media.



Tentang Hida Hasan Indonesia :

Sosok Hida Hasan sebelumnya dikenal sebagai entrepreneur sekaligus fashion influencer di Banjarmasin, karena kecintaannya didunia fashion, ia pun mendirikan sebuah label busana yang diberi nama sesuai namanya HIDA HASAN. 


Label ini tepatnya didirikan pada tanggal 11 November 2016 di Banjarmasin, kemudian bisnisnya semakin berkembang, ketika ia pindah ke Jakarta hingga kini. Kapasitas produksinya juga cukup besar, walau hanya melayani penjualan secara online. Menutup penghujung tahun 2022 ini. HIDA HASAN mulai merambah ke penjualan secara offline dengan membuka gerai khusus ataupun bekerjasama dengan gerai Departemen store terkemuka. 


Keunikan produk HIDAHASAN bukan hanya terletak dari desain eksklusif untuk motif printnya, kenyamanan kain yang digunakan, tapi juga dalam hal packaging. Salah satu contohnya adalah adanya tambahan benang yang disertakan pada packaging box scarfnya. Hal ini bertujuan untuk memudahkan customer, jika suatu waktu metal tag HIDAHASAN terlepas dari scarf, mereka bisa menjahitnya lagi dengan benang yang disediakan agar tetap matching.



More Info : 

Hidahasanofficial@gmail.com

https:/hidahasan.com/id


 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Themes