Ameena Mengajak Pemirsa Bermain, Berolahraga, Bermusik Hingga Belajar Bersama
Jakarta, 13 September 2024, radarindonesia.com
Jelang ulang tahunnya yang kedua bulan November mendatang, Mentari TV kembali menambah jajaran program lokal terbarunya bertajuk “Dunia Ameena” yang hadir menyapa mulai Selasa, 17 September 2024 pukul 17.00 WIB. Ameena, putri pertama pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah akan mengajak Sahabat Mentari TV untuk bermain dan belajar bersama dengan gaya khasnya yang lucu dan menggemaskan.
Dengan konsep daily vlog, Ameena, sebagai host sekaligus karakter utama program ini akan mengajak pemirsa mengikuti kesehariannya mengikuti berbagai kegiatan dengan tema tertentu setiap episodenya sambil mengajak anak-anak Indonesia bermain dan belajar bersama.
Beberapa tema yang akan dihadirkan antara lain belajar memasak, berbelanja, membantu orang tua, belajar berhitung, sampai belajar bernyanyi. Bahkan Ameena juga akan berkunjung ke tempat-tempat seru seperti rumah teman dan tempat rekreasi, termasuk berolahraga dan bermain musik. “Dunia Ameena” akan hadir setiap pukul 17.00 WIB sebanyak 3 kali dalam sepekan yakni setiap Selasa dan Sabtu untuk episode terbarunya, serta Kamis yang akan didedikasikan khusus untuk menayangkan ulang episode-episode terbaik sebelumnya.
Atta Halilintar mengungkapkan antusiasmenya untuk program “Dunia Ameena” yang menurutnya merupakan salah satu program berkualitas untuk anak-anak saat ini. “Jadi pada saat Mentari TV mengajak berkolaborasi dan menjelaskan isi programnya, aku langsung tertarik, apalagi tayangan atau acara anak-anak saat ini kan sudah mulai berkurang dan ini pas banget buat Ameena yang emang lagi aktif untuk belajar hal baru, mengeksplor hal-hal yang dia ingin tahu,” ungkap Atta Halilintar.
“Semoga tayangan ini bisa menjadi program favorit untuk anak-anak Indonesia, dan semoga tayangan ini bisa bermanfaat,” tambahnya.
Harsiwi Achmad, Direktur SCM, menyampaikan bahwa Mentari TV terus berupaya mencari program-program lokal yang menyenangkan, menghibur dan cocok untuk pemirsa anak-anak dan keluarga Indonesia.
“Abang L The Explorer” yang telah tayang lebih dulu dan sukses menampilkan keseruan serta kelucuan Abang L, putra dari pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora, menjadi pemantik Mentari TV memboyong “Dunia Ameena” ke layar kaca.
“Mentari TV berupaya menjadi rumah yang aman dan ramah bagi anak-anak Indonesia. Semoga kehadiran “Dunia Ameena” bisa menjadi bukti konsistensi kami untuk terus menghadirkan program anak-anak yang edukatif dan menyenangkan,” tutup Harsiwi Achmad.
Selain “Dunia Ameena”, sahabat Mentari TV juga akan terus dimanjakan dengan sejumlah program anak-anak yang hadir sepanjang hari diantaranya Cocomelon, Baby Bus, Numberblocks, Tayo The Little Bus, Keluarga Somat, Pororo The Little Penguin, Shimajiro, Shuke & Beita, The Fixies, Oddbods, Cipung Abubu, Rainbow Bubblegem dan Tian Tian.
Waktu malam pemirsa juga akan terasa semakin hangat dengan kehadiran Bioskop Keluarga Indonesia, Anime dan dokumenter yang dapat dinikmati ayah, bunda, dan adik-adik yang berusia lebih dewasa.
Saksikan “Dunia Ameena” setiap Selasa, Kamis, dan Sabtu, mulai 17 September 2024 pukul 17.00 WIB, hanya di Mentari TV.