Jakarta, 09 Februari 2025, radarindonesia.com
Kompetisi sepak bola profesional tertinggi di Indonesia, BRI LIGA 1 2024/2025, pekan depan akan memasuki pekan ke-23. Pada hari Senin, 10 Februari 2025, akan hadir pertemuan antara AREMA FC dengan PSM MAKASSAR di Stadion Soepriadi, Blitar, LIVE pukul 15.00 WIB. Kemudian malam harinya akan dilanjutkan dengan BORNEO FC SAMARINDA yang sudah siap menjamu MALUT UNITED FC di Stadion Kie Raha, Ternate pada pukul 18.30 WIB.
Keseruan persaingan antar klub di BRI LIGA 1 2024/2025 akan hadir kembali pada hari Jumat, 14 Februari 2025 dengan pertemuan SEMEN PADANG FC dengan Pendekar Cisadane yaitu PERSITA yang akan bermain di Stadion H. Agus Salim, Padang dan disiarkan langsung pada pukul 15.00 WIB.
Malam harinya, PERSIS SOLO akan bertandang ke markas PERSIK KEDIRI pada pukul 18.30 WIB di Stadion Brawijaya, Kediri. Keesokan harinya (15/02), MADURA UNITED FC yang berada di posisi terakhir dalam klasemen sementara akan bermain melawan DEWA UNITED FC yang memegang posisi keempat dalam klasemen sementara pada pukul 18.30 WIB. Masih dihari yang sama, sang Bajul Ijo yaitu PERSEBAYA SURABAYA akan bertemu dengan PSBS BIAK di lapangan hijau, LIVE pukul 18.30 WIB.
Akhir pekan pemirsa INDOSIAR akan ditemani dengan laga panas antara Macan Kemayoran yaitu PERSIJA dengan pemegang posisi pertama dalam klasemen sementara yaitu PERSIB pada hari Minggu, 16 Februari 2025 dan disiarkan langsung dari Jakarta International Stadium pada pukul 15.00 WIB.
Malam harinya, PSIS SEMARANG dengan PSM MAKASSAR akan memperebutkan skor di Stadion Jatidiri, Semarang, LIVE pukul 18.30 WIB.
Kemudian, pertandingan PERSIJA vs PERSIB akan ditayangkan kembali pada pukul 21.00 WIB. Dukung dan saksikan pertandingan seru dari klub favoritmu di BRI LIGA 1 2024/2025 hanya di INDOSIAR!